Menu

Mode Gelap
 

Bandar Lampung · 4 Jun 2024 18:53 WIB ·

Kapolda Lampung Kerahkan Personel Pengamanan Sikapi Pemadaman Listrik Serentak


 Kapolda Polda Lampung Irjen Pol Helmy Santika. Foto : Bidhumas Polda Lampung. Perbesar

Kapolda Polda Lampung Irjen Pol Helmy Santika. Foto : Bidhumas Polda Lampung.

Prioritastv.com,Bandar Lampung, Lampung – Kapolda Polda Lampung, Irjen Pol Helmy Santika menginstruksikan seluruh Polres/ta jajaran mengerahkan personel melaksanakan pengamanan dalam menyikapi kondisi pemadaman listrik serentak terjadi, Selasa (4/6/2024).

Pengamanan personel tersebut meliputi pengaturan arus lalu lintas hingga patroli pada titik-titik rawan gangguan Kamtibmas.

“Terkait pemadaman listrik ini, sudah diperintah kepada seluruh Kapolres/ta melaksanakan pengaturan lalu lintas antisipasi kemacetan, hingga patroli personel di titik-titik rawan,” ujar Kapolda Helmy.

Dijelaskannya, kondisi pemadaman listrik serentak ini akibat gangguan transmisi pada Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 275kV Lubuk Linggau – Lahat, hingga berdampak pada sistem kelistrikan di wilayah se-Provinsi Lampung.

Bukan hanya di Lampung, kondisi serupa juga berdampak ke Provinsi Bengkulu, Jambi, dan Sumatera Selatan.

“Iya penjelasan PLN ada gangguan listrik pada tegangan tinggi di Indralaya (Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel),” ucapnya.

Lebih lanjut Kapolda mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak panik seraya menunggu proses perbaikan gangguan tengah dilakukan petugas-petugas terkait.

Selain itu, warga juga diminta langsung berkoordinasi dan melaporkan temuan gangguan Kamtibmas terjadi di lingkungan masing-masing kepada petugas kepolisian.

“Kami pastikan personel diketahui di lapangan untuk menjaga dan mengamankan aktivitas masyarakat, tetap tenang,” tutup Kapolda. (Erwin)

Artikel ini telah dibaca 36 kali

Baca Lainnya

Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Irigasi Lampung Tengah, Diperkirakan Berusia 15 – 20 Tahun

26 April 2025 - 18:52 WIB

Satu Jam Berhasil Dievakuasi, Bocah 6 Tahun Terjatuh ke Sumur di Kota Agung Barat Tanggamus Dinyatakan Meninggal Dunia

26 April 2025 - 18:31 WIB

Terungkap, Asal Inspirasi “Jalan Lurus” Disampaikan Bupati Tanggamus dalam Tabligh Akbar di Halaman Masjid Islamic Center Kota Agung

26 April 2025 - 17:50 WIB

Gasak Narkoba di Lapo Tuak, Polres Tulang Bawang Ringkus Dua Pengedar Sabu dan Amankan 20 Paket Siap Edar

26 April 2025 - 16:54 WIB

BREAKING NEWS: Seorang Anak Dilaporkan Terjatuh ke Dalam Sumur di Kota Agung Barat, Tanggamus

26 April 2025 - 16:39 WIB

Dikejar 10 KM, Dua Pelaku Curanmor Lintas Kabupaten Asal Tanggamus Diamuk Massa di Sukoharjo Pringsewu

26 April 2025 - 16:30 WIB

Trending di Kriminal