Menu

Mode Gelap
 

Jakarta · 10 Nov 2024 22:23 WIB ·

Wapres Gibran Rakabuming Buka Layanan ‘Lapor Mas Wapres’ untuk Aduan Masyarakat, Ada Nomor WhatsApp


 Sumber : Instagram gibran_rakabuming Perbesar

Sumber : Instagram gibran_rakabuming

Prioritastv.com, Jakarta – Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka mengumumkan pembukaan layanan aduan langsung untuk masyarakat di Istana Wapres, Jakarta, yang diberi nama ‘Lapor Mas Wapres’. Program ini ditujukan untuk menerima keluhan, masukan, dan aspirasi dari masyarakat secara terbuka.

Pengumuman tersebut disampaikan Gibran melalui akun media sosial resminya, Minggu (10/11/2024). Dalam unggahannya, Gibran memperlihatkan poster dengan latar belakang biru yang menampilkan ilustrasi wajahnya.

Layanan ‘Lapor Mas Wapres’ akan dibuka pada hari kerja, Senin hingga Jumat, mulai pukul 08.00 hingga 14.00 WIB di Istana Wakil Presiden yang berlokasi di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Melalui unggahan tersebut, Gibran menyatakan kesediaannya untuk mendengarkan keluhan langsung dari masyarakat.

“Kepada yang saya cintai, seluruh warga negara Indonesia. Mulai besok, saya akan membuka pengaduan dari masyarakat Indonesia secara terbuka untuk umum. Bapak Ibu dapat langsung datang ke Istana Wakil Presiden ya. Saya juga membuka akses melalui WhatsApp yang nomornya ada di poster,” tulis Gibran.

Selain menerima pengaduan langsung, masyarakat juga bisa menyampaikan keluhan mereka melalui layanan WhatsApp ke nomor 081117042207. Gibran menyampaikan bahwa ia berusaha untuk menerima langsung aduan selama jam dinas, sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

“Saya usahakan untuk dapat langsung menerima pengaduan, sesuai jadwal dari hari Senin-Jumat, jam 08.00-14.00 WIB,” ujar Gibran.

Langkah Gibran ini merupakan upaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat serta memberikan ruang yang lebih terbuka bagi publik dalam menyampaikan aspirasi dan masalah mereka.

Harapannya, program ‘Lapor Mas Wapres’ dapat menjadi jembatan komunikasi yang efektif antara pemerintah dan masyarakat. (Red)

Artikel ini telah dibaca 134 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Sempat Makan Ayam, Detik-Detik Ular Sanca 5 Meter Masuki Rumah Warga di Kota Agung Tanggamus Berhasil Ditangkap Damkar

30 November 2024 - 21:29 WIB

Gadis Remaja Asal Gunung Alip, Tanggamus Meninggalkan Rumah Selama Sembilan Hari, Keluarga Mohon Bantuan

30 November 2024 - 11:55 WIB

Pemkab Purwakarta Ajak Masyarakat Aktif Awasi Peredaran Rokok Ilegal

30 November 2024 - 09:47 WIB

Kapolres Tulang Bawang Bagikan Bingkisan Untuk Personel Pengamanan di PPK

30 November 2024 - 05:08 WIB

H. Saleh Asnawi Siap Lakukan Reformasi Birokrasi, Pembangunan Infrastruktur dan Pelestarian Budaya dalam 100 Hari Kerja

29 November 2024 - 23:21 WIB

Polda Lampung Beri Layanan Kesehatan Anggota Pengamanan dan Petugas Pemilu Agar Tetap Prima

29 November 2024 - 13:38 WIB

Trending di Bandar Lampung