Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 9 Jan 2025 12:00 WIB ·

Baru Dibangun, Overstek Puskesmas Kalirejo Lampung Tengah Ambruk


 Petugas kepolisian dan Puskesmas saat memeriksa  Overstek yang ambruk di Puskesmas Kalirejo, Lampung Tengah, Kamis 9 Januari 2024 | Azhari/Media Prioritastv.com. Perbesar

Petugas kepolisian dan Puskesmas saat memeriksa Overstek yang ambruk di Puskesmas Kalirejo, Lampung Tengah, Kamis 9 Januari 2024 | Azhari/Media Prioritastv.com.

Prioritastv.com, Lampung Tengah – Sebuah kejadian mengejutkan terjadi di Puskesmas Kalirejo, Kecamatan Kalirejo, Overstek atap fasilitas kesehatan yang baru saja dibangun ambruk, Kamis 9 Januari 2025.

Overstek yang ambruk tersebut diduga tak mampu menahan beban berat, saat hujan deras yang mengguyur cukup lama. Tak hanya berfungsi sebagai atap, bagian bawah overstek tersebut juga digunakan sebagai jalan, dan terdapat kursi tunggu bagi pasien.

Kepala UPT Puskesmas Kalirejo, Uswatun Hasanah mengungkapkan rasa cemasnya sebab sangat beresiko bagi pasien dan masyarakat.

“Kami sangat khawatir jika kejadian serupa terjadi pada bangunan lain. Selain membahayakan petugas medis, hal ini juga akan sangat berisiko bagi pasien serta masyarakat yang datang untuk berobat,” kata Uswatun.

Uswatun menyebut, Puskesmas Kalirejo yang ambruk adalah bangunan baru yang baru selesai dibangun Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah pada tahun 2024. Uswatun meminta agar pihak terkait segera melakukan perbaikan, namun dengan mempertimbangkan ketahanan bangunan secara menyeluruh.

“Saya meminta agar perbaikan dilakukan dengan hati-hati, jangan hanya asal perbaikan, tetapi juga harus memperhatikan ketahanannya. Ini sangat berisiko bagi kami, para paramedis, dan yang lebih penting, bagi pasien yang kami layani,” harapnya. (Azhari)

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dikabarkan Truk Muat Sapi Rem Blong Seret Minibus di Pelabuhan Bakauheni, Toyota Calya Plat B 1595 FIL Ringsek

9 January 2025 - 23:41 WIB

Kebakaran Hebat Landa Way Kanan, Satu Rumah Hangus, Kerugian Capai Rp 400 Juta

9 January 2025 - 22:53 WIB

Ketua Granat Tanggamus Agus Ciek Minta Tim Junjung Sportifitas pada Berkompetisi di Turnamen Sepakbola Karang Taruna Tekad

9 January 2025 - 22:42 WIB

Diikuti Puluhan Tim, Turnamen Sepakbola Karang Taruna Tekad Diapresiasi Kepala Pekon Tuti Arifin

9 January 2025 - 22:32 WIB

Hadirkan Dua Tersangka, Kapolres Lampung Tengah Beberkan Penangkapan Dua Begal Sadis

9 January 2025 - 22:26 WIB

Mayat Pria Diduga ODGJ Ditemukan di Saluran Irigasi Lampung Timur

9 January 2025 - 22:17 WIB

Trending di Lampung