Prioritastv.com, Bandar Lampung – Seorang warga Kelurahan Kupang Teba, Kecamatan Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung, dilaporkan hilang setelah tergelincir ke selokan dan terseret arus pada Jumat (17/1/2025). Hingga kini, upaya pencarian oleh tim SAR gabungan masih terus dilakukan.
Menurut saksi mata, insiden terjadi sekitar pukul 16.30 WIB saat korban, Bakthira (60), sedang memperbaiki genteng rumah yang bocor akibat hujan deras.
Ia tergelincir dan jatuh ke aliran yang berada tepat di samping rumahnya di Jl. KH. A. Dahlan, Gg. Maulana Yusuf. Tetangga yang melihat kejadian itu berusaha menolong, namun derasnya arus sungai membuat korban terseret jauh.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Lampung, Deden Ridwansah, mengungkapkan bahwa tim SAR gabungan telah dikerahkan untuk mencari korban. Tim terdiri dari Basarnas, Damkar Kota Bandar Lampung, TNI, Polri, serta potensi SAR lainnya.
“Tim kami dilengkapi dengan peralatan seperti perahu karet, alat komunikasi, dan kendaraan operasional. Kami juga bekerja sama dengan instansi terkait dan masyarakat setempat untuk memaksimalkan upaya pencarian,” ujar Deden.
Ia menjelaskan, intensitas hujan yang tinggi di Bandar Lampung menyebabkan aliran sungai menjadi sangat deras, sehingga memperbesar risiko bagi warga yang berada di sekitar daerah aliran sungai.
Tim SAR mengimbau masyarakat di sekitar wilayah terdampak banjir untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi bahaya, termasuk arus sungai yang deras. “Kami mengharapkan warga mengikuti petunjuk dari otoritas setempat demi keselamatan bersama,” tambah Deden.
Hingga saat ini, tim SAR masih melakukan pencarian di sepanjang aliran sungai tempat korban dilaporkan terseret. Pembaruan lebih lanjut akan disampaikan oleh otoritas terkait. (Erwin)