Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 9 Apr 2025 08:18 WIB ·

Staf Khusus Kemenhub RI, Tedi Kurniawan Kunjungi Dishub Tanggamus, Apresiasi Kinerja Pengamanan Arus Mudik dan Balik Lebaran


 Foto bersama Stafsus Kementerian Perhubungan RI, Tedi Kurniawan di Pospam saat melakukan kunjungan ke Dishub Tanggamus, Selasa 9 April 2025 | Dok. Erwin. Perbesar

Foto bersama Stafsus Kementerian Perhubungan RI, Tedi Kurniawan di Pospam saat melakukan kunjungan ke Dishub Tanggamus, Selasa 9 April 2025 | Dok. Erwin.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Staf Khusus Menteri Perhubungan Republik Indonesia, Hi. Tedi Kurniawan, SE, melakukan kunjungan ke Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tanggamus kemarin Selasa 08 April 2025.

Kunjungan ini dilakukan usai menghadiri kegiatan silaturahmi dan halal bihalal bersama Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus.

Dalam kunjungannya, Tedi Kurniawan menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kinerja jajaran Dishub Tanggamus yang telah menjaga kelancaran arus mudik dan balik selama perayaan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

“Saya menyempatkan diri mampir ke Dishub Tanggamus untuk mengucapkan terima kasih atas kinerja seluruh personel dalam menjaga kelancaran arus mudik dan balik. Alhamdulillah, semua berjalan lancar dan aman,” kata Tedi.

Tedi juga menyoroti dedikasi personel Dishub yang tetap siaga hingga H+8 pasca Lebaran.

“Mereka bekerja tanpa lelah, 24 jam menjaga posko dan lalu lintas demi kenyamanan masyarakat. Ini patut diapresiasi, dan saya sudah sampaikan langsung ke Bupati,” tambahnya. (Herdi)

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dishub Tanggamus, Sabar M. Sitanggang, menyambut baik kunjungan Staf Khusus Menhub RI. Menurutnya, kehadiran Tedi menjadi penyemangat bagi jajaran Dishub.

“Personel kami tetap semangat menjalankan tugas sampai selesai masa pengamanan Lebaran. Ini sudah menjadi tanggung jawab kami,” ungkap Sabar. (Herdi)

Artikel ini telah dibaca 96 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polres Tanggamus Terjunkan Ratusan Personel Amankan Ibadah Rangkaian Paskah Umat Nasrani di Sejumlah Gereja

17 April 2025 - 21:42 WIB

Wakil Bupati Tanggamus Tinjau Kebun Kelengkeng Viral, Dorong Pengembangan Agrowisata Lokal

17 April 2025 - 20:41 WIB

Ditanam di Lahan 1,5 Hektare, Jagung Sumo Sakti Hasikan 6,5 Ton Dalam Panen Raya Polres Tanggamus di Pulau Panggung

17 April 2025 - 15:58 WIB

Unik! Di Pringsewu, Bayar Pajak Pemutihan Mendatang Bisa Saat Razia

17 April 2025 - 15:25 WIB

Gasak Dua Ponsel Saat Tetangganya Tidur, Pemuda di Lampung Barat Diciduk Polisi

17 April 2025 - 15:05 WIB

Terungkap! Kopda Basar Penembak 3 Polisi Juga Kelola Judi Koprok di Way Kanan Lampung

17 April 2025 - 13:14 WIB

Trending di Kriminal