Menu

Mode Gelap
 

Bandar Lampung · 21 Apr 2025 11:09 WIB ·

Tiga Warga Meninggal Dunia Dalam Banjir Bandang di Panjang, Bandar Lampung, Satu Ditemukan di Kolong Mobil


 TRC BPBD Bandar Lampung saat mengevakuasi salah satu korban meninggal di Panjang, Bandar Lampung, Senin 21 April 2025 | Dok. BPBP Bandar Lampung. Perbesar

TRC BPBD Bandar Lampung saat mengevakuasi salah satu korban meninggal di Panjang, Bandar Lampung, Senin 21 April 2025 | Dok. BPBP Bandar Lampung.

Prioritastv.com, Bandar Lampung –
Banjir bandang yang melanda wilayah Panjang, Kota Bandar Lampung, pada Senin dini hari (21/4/2025), menelan korban jiwa.

Tiga orang warga dilaporkan meninggal dunia akibat bencana tersebut. Ketiganya telah berhasil dievakuasi oleh Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung.

Humas BPBD Provinsi Lampung, Wahyu Hidayat, membenarkan peristiwa tersebut. “Tiga orang meninggal dunia sudah dilakukan evakuasi oleh Tim Reaksi Cepat BPBD Bandar Lampung,” ujarnya.

Korban pertama diketahui bernama Piyan (15), ditemukan di bawah kolong mobil. Korban kedua atas nama Diding (45), dan korban ketiga, Kunawati (59), ditemukan di dalam rumah dalam kondisi tertimpa lemari saat banjir melanda.

“Ketiga jenazah sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah A. Dadi Tjokrodipo Bandar Lampung,” tambah Wahyu.

Saat ini, proses evakuasi dan penanganan bencana masih terus dilakukan oleh BPBD, tim penyelamatan, pemadam kebakaran, serta instansi terkait lainnya.

Wahyu juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana, terutama banjir, mengingat curah hujan di Kota Bandar Lampung masih tinggi.

Diketahui, hujan deras mulai mengguyur wilayah Bandar Lampung sejak pukul 01.00 WIB hingga 02.00 WIB, dan hingga pagi ini intensitas hujan masih tergolong sedang.

Pemerintah daerah terus memantau perkembangan situasi dan mengupayakan bantuan darurat bagi warga terdampak banjir. (Erwin)

Artikel ini telah dibaca 90 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Meski Diguyur Hujan, Upacara Hari Kartini di Tanggamus Berlangsung Khidmat di Lapangan Merdeka

21 April 2025 - 11:53 WIB

Dua Hari Kedepan, Tanggamus Masih Diprediksi Hujan Deras

21 April 2025 - 10:44 WIB

Tarian Adat Lampung Hingga Pedang Pora Sambut Kapolres Tanggamus Baru AKBP Rahmad Sujatmiko

21 April 2025 - 10:23 WIB

Bupati Tanggamus Ucapkan Terima Kasih kepada AKBP Rivanda dan Sambut AKBP Rahmad Sujatmiko sebagai Kapolres Baru

21 April 2025 - 10:03 WIB

Putra Tanggamus Lampung, Tedi Kurniawan, Resmi Jabat Wasekjen BPOK DPP PAN 2024–2029, Eko Patrio Sekjen DPP

21 April 2025 - 09:33 WIB

Ketua DPRD Tanggamus Ucapkan Terima Kasih kepada AKBP Rivanda dan Sambut Hangat AKBP Rahmad Sujatmiko

21 April 2025 - 09:06 WIB

Trending di Lampung