Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 21 Aug 2024 20:40 WIB ·

PKS Resmi Usung Pasangan Parosil – Mad Hasnurin di Pilkada Lampung Barat


 Parosil Mabsus Cakada Lampung Barat terima Rekom PKS. Perbesar

Parosil Mabsus Cakada Lampung Barat terima Rekom PKS.

Prioritastv.com, Lampung Barat – Bakal Calon Bupati (Bacabup) Lampung Barat Parosil Mabsus dan Bacawabup Mad Hasnurin akhirnya mendapatkan rekomendasi untuk maju di Pilkada Lampung Barat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Surat rekomendasi tersebut diterima langsung oleh Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin saat menghadiri acara Konsilidasi Nasional PKS dan di serahkan langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu di Jakarta, Selasa 20 Agustus 2024.

Parosil Mabsus yang juga ketua DPC PDIP Lampung Barat, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Partai PKS yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk berlaga di Pilkada Lampung Barat 2024 mendatang.

“Alhamdulillah sore hari ini saya bersama calon wakil bupati saya bapak Mad Hasnurin memenuhi undangan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk menerima rekomendasi dukungan Partai PKS dalam rangka menghadapi Pilkada di tahun 2024 ini,” kata pria yang akrab disapa Pakcik.

Menurutnya, rekomendasi yang disampaikan Partai PKS kepada dirinya dan wakilnya untuk maju di Pilkada serentak itu merupakan sebuah amanah yang harus dijalankan.

“Tentu rekomendasi yang sudah diserahkan kepada saya dan pasangan calon wakil bupati saya ini merupakan sebuah amanah yang mesti kami jalankan dengan serius dan sungguh-sungguh,” jelasnya.

Lebih lanjut, Parosil Mabsus mendapatkan perintah dari presiden PKS Ahmad Syaikhu untuk segera melakukan konsolidasi.

“Dan yang berikutnya kami tentu juga sudah mendapat arahan dari presiden Partai PKS Ahmad Syaikhu agar segera melakukan konsolidasi dari tingkat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) hingga Pimpinan ranting partai PKS,” jelasnya.

Selain melakukan konsolidasi, Parosil Mabsus juga diminta untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang bersifat menyentuh sesuai kebutuhan masyarakat yang ada di kabupaten Bumi Beguwai Jejama Sai Betik.

“Sekali lagi saya menyampaikan terima kasih sekaligus juga rasa syukur atas kepercayaan dari Partai PKS dalam hal ini sudah memberikan kepercayaan dan amanah sekaligus tanggung jawab kepada pasangan Parosil dan Mad Hasnurin,” terangnya.

“Mudah-mudahan kepercayaan ini bisa kami laksanakan dengan sebaik-baiknya, dan mudah-mudahan masyarakat khususnya para pendukung,” sambungnya.

Terakhir, politikus asli Lampung Barat tersebut mengajak seluruh konstituen Partai PKS untuk dapat merapatkan barisan jelang Pilkada Lampung Barat.

“Konstituen PKS bisa merapatkan barisan dan bersama-sama beberapa Partai politik lainnya, bahu-membahu serta bergotong-royong untuk satu tujuan yaitu menang dan bermartabat di kabupaten Lampung Barat,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

H. Saleh Asnawi Siap Lakukan Reformasi Birokrasi, Pembangunan Infrastruktur dan Pelestarian Budaya dalam 100 Hari Kerja

29 November 2024 - 23:21 WIB

Polda Lampung Beri Layanan Kesehatan Anggota Pengamanan dan Petugas Pemilu Agar Tetap Prima

29 November 2024 - 13:38 WIB

Terios Versus Honda Revo di Pagelaran Pringsewu Lampung, Pelajar Tanggamus Meninggal di TKP

29 November 2024 - 12:19 WIB

Petani Tewas Tenggelam di Sungai Way Seputih, Proses Pencarian Memakan Waktu Tiga Hari

29 November 2024 - 09:10 WIB

Polres Tulang Bawang Gelar Patroli Skala Besar Pasca Pungut Suara, Ini Tujuannya

28 November 2024 - 23:35 WIB

Kembali Via Jalur Laut, Kotak Suara asal 8 Pekon Terpencil di Pematang Sawa Tanggamus Tiba di PPK

28 November 2024 - 22:51 WIB

Trending di Lampung