Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 22 Aug 2024 17:14 WIB ·

Kabar Tsunami Megathrust, BMKG dan BPBD Tanggamus Imbau Tenang dan Waspada


 Informasi potensi ancaman tsunami yang beredar di media sosial. Perbesar

Informasi potensi ancaman tsunami yang beredar di media sosial.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Keresahan melanda masyarakat pesisir Pantai Limau dan Cukuh Balak, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, setelah beredarnya kabar tentang potensi tsunami megathrust. Spekulasi dan berita simpang siur yang beredar di media sosial memperburuk situasi, menyebabkan banyak warga bersiap untuk mengungsi.

Kegelisahan ini dimulai pada Selasa sore (20/8/2024), saat muncul informasi di media sosial tentang surutnya air laut di beberapa wilayah pesisir dan ancaman tsunami megathrust yang disebut-sebut bisa terjadi kapan saja. Ketakutan ini semakin memuncak setelah gempa berkekuatan Magnitudo (M) 4,3 mengguncang wilayah tersebut pada Rabu (21/8/2024).

Informasi yang beredar di media sosial, seperti yang ditanyakan oleh akun Pendi Alasta, memperlihatkan bahwa warga di Kecamatan Kotaagung, Pematangsawa, Cukuhbalak, Limau, dan Kelumbayan mulai bersiap untuk mengungsi. “Mohon info nya sedulur, benar saudara kita yang ada di pesisir laut pada ngungsi malam ini?” tulis akun tersebut.

Dalam situasi yang semakin memanas, BMKG Lampung melalui akun resminya di Instagram, @bmkglampung, mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya pada informasi yang tidak jelas sumbernya.

“Percayakan informasi hanya dari sumber resmi seperti BMKG dan badan pemerintah lainnya. Yang terpenting, selalu siapkan langkah mitigasi. Tetap tenang, waspada, dan bijak dalam menyebarkan informasi,” tulis BMKG.

BMKG juga menjelaskan bahwa gempa megathrust adalah fenomena geologi yang terjadi di zona pertemuan dua lempeng tektonik, di mana satu lempeng menyelam di bawah lempeng lainnya. Di wilayah Sumatra, termasuk Lampung, zona megathrust dikenal memiliki risiko tinggi terhadap gempa kuat dan tsunami. Namun, BMKG menegaskan bahwa tidak ada prediksi pasti kapan gempa megathrust akan terjadi.

Menyikapi keresahan warga, Kepala Bidang Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanggamus, Budiman, meminta masyarakat untuk tetap tenang dan selalu mengikuti arahan dari pihak berwenang.

“Dengan adanya berbagai spekulasi dan informasi yang belum tentu benar, diharapkan masyarakat tetap waspada dan tidak terpancing oleh kabar-kabar yang tidak jelas sumbernya,” ujar Budiman.

Budiman juga menekankan bahwa informasi resmi dan langkah-langkah mitigasi yang tepat adalah kunci dalam menghadapi potensi bencana di wilayah yang rawan seperti Tanggamus. Hingga berita ini diturunkan, kondisi di pesisir Teluk Semaka dan wilayah sekitar dilaporkan masih kondusif. (Herdi)

Artikel ini telah dibaca 1,171 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tekab 308 Presisi Polres Tulang Bawang Ringkus Pelaku Curat Kabel Milik PLN, AKP Indik: Residivis Pencurian Baterai Tower

25 October 2024 - 15:39 WIB

Panen Buah Sawit Tanpa Izin Perusahaan, 6 Warga Lampung Tengah Ditangkap

25 October 2024 - 13:41 WIB

Polisi Gadungan di Bandar Lampung Tipu Wanita, Curi HP dan Kuras Rekening

25 October 2024 - 09:40 WIB

Katim Relawan Jalan Lurus Ajak Masyarakat Tanggamus Pilih Paslon Hi Saleh Asnawi dan Agus Suranto

24 October 2024 - 21:43 WIB

Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi 2024 di Purwakarta : ASN Diminta Perkuat Integritas 

24 October 2024 - 20:32 WIB

Prospek Budidaya Anggur di Pringsewu : Potensi Luas untuk Agrowisata dan Konsumsi

24 October 2024 - 20:09 WIB

Trending di Lampung