Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 21 Oct 2024 13:26 WIB ·

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Pulau Panggung Gelar Patroli Rawan Siang


 Bripka Noprian Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Panggung saat Sambangi Warga di Pekon Way Ilahan. Foto : AsrulAriski/Media Prioritastv.com. Perbesar

Bripka Noprian Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Panggung saat Sambangi Warga di Pekon Way Ilahan. Foto : AsrulAriski/Media Prioritastv.com.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya. Polsek Pulau Panggung menggelar patroli dialogis antisipasi gangguan kamtibmas.

Kapolsek Pulau Panggung AKP Khairul Yasin Ariga, S.Kom., M.H., mengatakan, pihaknya menggelar patroli siang hari tujuannya agar situasi Kamtibmas di wilkum Polsek Pulau Panggung tetap aman dan kondusif sehingga terhindar dari hal yang tidak diinginkan.

“Kegiatan patroli preventif rawan siang ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas C3. (curat, curas dan curamor), dan antisipasi gangguan kamtibmas lainnya,” kata Kapolsek kepada Media Prioritastv.com, Senin 21 Oktober 2024.

Ia mengungkapkan, patroli siang dan sambang kepada pekon binaan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas tersebut agar masyarakat merasa aman dan nyaman ketika ada polisi ditengah tengah masyarakat.

“Kami himbau masyarakat agar tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya tindak kejahatan disekitar lingkungan” ujarnya.

Kapolsek berharap melalui kegiatan tersebut dapat meningkatkan sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan di wilayah hukum Polsek Pulau Panggung.

“Semoga keamanan di Polsek Pulau Panggung tetap aman dan kondusif,” pungkasnya. (Asrul Ariski )

 

Artikel ini telah dibaca 36 kali

Baca Lainnya

BPC HIPMI Tanggamus 2025–2028 Resmi Dilantik, Ini Ketua dan Pengurusnya !

20 April 2025 - 23:58 WIB

Polisi Periksa Terduga Pelaku dan 7 Saksi Kasus Perundungan, Terungkap Ada 3 TKP, 1 di Pringsewu dan 2 Pesawaran

20 April 2025 - 23:34 WIB

Dukung Penuh Program Ketahanan Pangan, Polsek Banjar Agung Bersama Poktan Harapan Jaya Gelar Panen Raya Jagung

20 April 2025 - 21:24 WIB

21 Rumah Rusak Bagian Atap Diterjang Angin Kencang di Air Naningan Tanggamus

20 April 2025 - 20:27 WIB

Sadis! Wanita Hamil Ditemukan Tewas Tanpa Kepala, Tangan dan Kaki di Serang

20 April 2025 - 18:50 WIB

Ketua Granat Tanggamus Agus Ciek Buka Open Turnamen Sepakbola Bupati Cup 2025, Puluhan Tim Berkompetisi

20 April 2025 - 16:54 WIB

Trending di Lampung