Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 23 Oct 2024 19:28 WIB ·

26 Kepala UPT SD dan SMP di Pringsewu Dilantik Pj Bupati


 Pelantikan 26 Kepala UPT SD dan SMP Pringsewu, Rabu 23 Oktober 2024. Perbesar

Pelantikan 26 Kepala UPT SD dan SMP Pringsewu, Rabu 23 Oktober 2024.

Prioritastv.com, Pringsewu, Lampung – Pj. Bupati Pringsewu, Marindo Kurniawan, resmi melantik dan mengambil sumpah 26 guru sebagai kepala UPT Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Aula Utama Pemkab Pringsewu, Rabu (23/10/2024). Pelantikan ini meliputi 24 kepala UPT SD dan 2 kepala UPT SMP.

Pelantikan ini dilakukan berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi No.40 Tahun 2021 tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah, serta Surat Edaran Bersama Menteri Pendidikan, Menteri Dalam Negeri, dan Badan Kepegawaian Negara Tahun 2024.

Dalam sambutannya, Marindo Kurniawan menegaskan bahwa penunjukan ini bertujuan untuk mengisi kekosongan jabatan kepala sekolah berdasarkan berbagai syarat kompetensi, kualifikasi, dan rekam jejak. Ia juga menekankan bahwa jabatan tersebut adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.

Selain itu, Pj. Bupati juga menginstruksikan para kepala sekolah yang baru dilantik untuk menanam bambu di lingkungan sekolah masing-masing sebagai bentuk dukungan terhadap ikon Kabupaten Pringsewu, sesuai arahan Pj. Gubernur Lampung.

“Tanaman bambu dipilih sebagai ikon Kabupaten Pringsewu untuk memperkuat identitas daerah, sesuai dengan nama Pringsewu yang bermakna bambu,” jelas Marindo.

Dengan pelantikan ini, diharapkan para kepala sekolah yang baru dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan berkontribusi pada peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Pringsewu.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pringsewu, termasuk Inspektur Kabupaten Pringsewu Andi Purwanto, Kepala BKPSDM Eko Sumarmi, dan Plt Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Titik Puji Lestari. (Samuel)

Artikel ini telah dibaca 69 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Sadis! Wanita Hamil Ditemukan Tewas Tanpa Kepala, Tangan dan Kaki di Serang

20 April 2025 - 18:50 WIB

Ketua Granat Tanggamus Agus Ciek Buka Open Turnamen Sepakbola Bupati Cup 2025, Puluhan Tim Berkompetisi

20 April 2025 - 16:54 WIB

Peduli Keamanan Wilayah, PT Natarang Mining Serahkan Bantuan Ban Mobil Patroli kepada Polsek Wonosobo

20 April 2025 - 14:58 WIB

Ponpes Al-Qodir Apresiasi Ketua Granat Tanggamus atas Kontribusi dan Kepedulian terhadap Santri

20 April 2025 - 14:26 WIB

BRI Cabang Lampung Barat Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum dan Perlindungan Nasabah atas Kasus Dugaan Penggelapan Dana oleh Agen BRILink di Pesisir Barat

20 April 2025 - 13:55 WIB

Jalan Hancur Parah di Kampung Sri Way Langsep Lampung Tengah Sebabkan Kecelakaan dan Hambat Akses Warga

20 April 2025 - 11:17 WIB

Trending di Lampung