Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Panggung Polres Tanggamus Bripka Noprian, S.H., memberikan bantuan berupa uang tunai untuk pembangunan masjid Nurul Iman yang bertempat di Dusun Batu Bedil Ilir, Pekon Gunung Meraksa, Kecamatan Pulau Panggung, Kabupaten Tanggamus, Jumat 1 November 2024.
Bripka Noprian mengatakan, pemberian bantuan tersebut merupakan wujud nyata bahwa Polri khususnya Bhabinkamtibmas sangat peduli terhadap masyarakat dan senantiasa mendukung kegiatan keagamaan maupun sosial.
“Jangan dilihat dari besar kecilnya bantuan tersebut, namun yang terpenting bisa bermanfaat untuk masyarakat dan bisa membantu pembangunan masjid,” kata Bripka Noprian kepada Media Prioritastv.com.
Ia juga menyampaikan bahwa masyarakat dan Bhabinkamtibmas harus saling bersinergi agar terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah binaannya.
Selain itu Bripka Noprian juga menghimbau kepada masyarakat Pekon Gunung Meraksa agar selalu waspada terhadap berbagai kemungkinan terjadinya tindak kejahatan disekitar lingkungan.
“Salah satu cara untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan dengan mengadakan siskamling rutin,” jelasnya.
Bripka Noprian berharap melalui kegiatan tersebut dapat mengedukasi masyarakat agar saling bergotong royong dan tolong menolong sesama masyarakat agar terciptanya situasi yang nyaman dan aman.
“Semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat dan masyarakat semakin erat dan sama-sama menjaga Kamtibmas,” pungkasnya. (Asrul Ariski)