Menu

Mode Gelap
 

Jakarta · 6 Mar 2025 22:32 WIB ·

Pengangkatan CPNS 2024 Diundur hingga Oktober 2025, PPPK Maret 2026, Ini Alasannya


 Suasana tes CPNS Pemkot Surabaya di Gelanggang Remaja Tambaksari, Minggu (9/2). Tes CPNS Kota Surabaya digelar selama 4 hari mulai pada 9 - 13 Februari 2020. Perbesar

Suasana tes CPNS Pemkot Surabaya di Gelanggang Remaja Tambaksari, Minggu (9/2). Tes CPNS Kota Surabaya digelar selama 4 hari mulai pada 9 - 13 Februari 2020.

Prioritastv.com, Jakarta – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) bersama DPR sepakat menunda pengangkatan calon aparatur sipil negara (CASN) 2024 hingga paling lambat Oktober 2025.

Sementara itu, pengangkatan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) dijadwalkan berlangsung pada Maret 2026.

Keputusan ini diambil dalam Rapat Kerja Komisi II DPR RI dengan Menteri PANRB Rini Widyantini, yang digelar pada Rabu 5 Maret 2025.

Poin kesepakatan dalam rapat tersebut menegaskan bahwa penyelesaian pengangkatan CPNS akan dilakukan pada Oktober 2025, sedangkan PPPK akan menyusul pada Maret 2026.

Alasan Penundaan Pengangkatan CASN 2024

Menteri PANRB Rini Widyantini mengungkapkan bahwa terdapat empat alasan utama di balik keputusan ini yakni :

Pertama; Penataan dan Penempatan ASN. Pemerintah memerlukan waktu untuk menata dan menempatkan ASN sesuai dengan program prioritas pembangunan nasional.

Kedua; Penyelarasan Formasi, Jabatan, dan Penempatan. Berbagai tantangan dalam pengadaan CASN 2024 perlu diselesaikan terlebih dahulu, termasuk keselarasan formasi, jabatan, dan lokasi penempatan.

Ketiga; Grand Design Pengelolaan ASN 2025-2045. Saat ini, pemerintah tengah menyusun strategi jangka panjang untuk pengelolaan ASN hingga 2045, yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 serta Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029.

Keempat; Usulan Penundaan dari Beberapa Daerah. Sejumlah daerah mengusulkan penundaan seleksi ASN, terutama karena masih dalam tahap penyelesaian penataan pegawai non-ASN.

Oleh karena itu, pemerintah memutuskan untuk menyesuaikan jadwal pengangkatan CASN agar lebih terstruktur.

Rini memastikan bahwa seluruh peserta yang telah dinyatakan lulus seleksi tetap akan diangkat sebagai pegawai ASN sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Kendala di Daerah dan Proses Seleksi yang Masih Berjalan

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Zudan Arif Fakrulloh menyebutkan bahwa masih terdapat 15 instansi pemerintah daerah yang belum melaksanakan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2024.

Sebagian besar instansi tersebut berada di Papua, yang mengalami kendala keamanan pasca-pemilihan kepala daerah (pilkada). Proses SKB di daerah-daerah tersebut masih menunggu situasi yang lebih kondusif.

Meski demikian, Zudan menegaskan bahwa seleksi CASN 2024 tetap berlangsung sesuai jadwal, dengan penetapan nomor induk CPNS yang telah dimulai sejak 22 Februari 2025 dan ditargetkan selesai pada 23 Maret 2025.

Berikut adalah daftar 15 instansi yang masih belum melaksanakan SKB CPNS 2024:
• Pemerintah Kabupaten Asmat
• Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya
• Pemerintah Kabupaten Mamberamo Tengah
• Pemerintah Kabupaten Lanny Jaya
• Pemerintah Kabupaten Yalimo
• Pemerintah Kabupaten Nduga
• Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya
• Pemerintah Kabupaten Boven Digoel
• Pemerintah Kabupaten Kepulauan Yapen
• Pemerintah Kabupaten Jayawijaya
• Pemerintah Kabupaten Mappi
• Pemerintah Kabupaten Yahukimo
• Pemerintah Kabupaten Tolikara
• Pemerintah Kabupaten Pegunungan Bintang
• Pemerintah Provinsi Papua Pegunungan

Pemerintah berharap dengan adanya penyesuaian jadwal ini, seluruh proses pengangkatan ASN dapat berjalan lebih optimal dan mendukung efektivitas birokrasi ke depan. (Ubay)

Artikel ini telah dibaca 76 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati Tanggamus Paparkan Lima Misi Strategis dan Enam Program 100 Hari dalam Pidato Perdana di Rapat Paripurna DPRD

7 March 2025 - 00:44 WIB

Catatkan Sejarah, Ribuan Masyarakat Hadiri Buka Bersama Bupati dan Wabup Tanggamus 2025-2030

7 March 2025 - 00:31 WIB

Mantan Pj Bupati Pringsewu Masuk Tiga Besar Calon Sekda Provinsi Lampung

7 March 2025 - 00:12 WIB

Kegaduhan di Kampus Malahayati, Rosnati Istri Rusli Bintang Minta Maaf kepada Masyarakat Lampung, Ini Penjelasnnya !

6 March 2025 - 23:08 WIB

Pemkab Gelar Serah Terima Jabatan Pj Bupati Tanggamus kepada Bupati 2025 – 2030, Ini Program 100 Hari Kerja Bupati Tanggamus Moh. Saleh Asnawi !

6 March 2025 - 21:15 WIB

BRI Pringsewu Tegaskan Komitmen Zero Tolerance dalam Kasus Dugaan Korupsi KUR dan PHK Pegawai Diduga Terlibat

6 March 2025 - 20:00 WIB

Trending di Korupsi