Prioritastv.com, Pringsewu, Lampung – Sbuah sepeda motor tanpa pemilik ditemukan warga dalam kondisi terparkir di samping kedai jus buah, tak jauh dari Simpang Tugu Gajah Pringsewu, tepatnya di Pekon Bulukarto, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu.
Kasi Humas Polres Pringsewu, AKP Priyono, mengatakan kendaraan tersebut motor jenis Honda Beat berwarna hitam tanpa plat nomor itu pertama kali ditemukan oleh Syaripudin (50), warga asal Bandung, Jawa Barat, yang tengah tinggal sementara di lokasi tersebut.
“Kendaraan ditemukan sejak Minggu (27/4/2025) pagi. Saat ditemukan, kunci kontak masih menempel di motor,” kata AKP Priyono dalam keterangan tertulis yang diterima Media Prioritastv.com, Selasa 29 April 2025.
AKP Priyono menjelaskan, berdasarkan hasil registrasi kendaraan diperoleh data sepeda motor tersebut memiliki nomor rangka MH1JM2123KK607175 dan nomor mesin JM21E2584971.
Ia menambahkan, saat ini kendaraan telah diamankan di Mapolsek Gadingrejo. Polisi masih mendalami asal-usul motor tersebut serta kemungkinan keterkaitannya dengan tindak pidana.
“Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui siapa pemilik kendaraan dan motif di balik penemuan ini. Kami mengimbau masyarakat yang memiliki informasi untuk segera menghubungi Polsek Gadingrejo, Polres Pringsewu, atau melalui call center 110,” pungkas Priyono.
Sementara itu, menurut Syaripudin, setelah diketahui tanpa pemilik kendaraan itu dipindahkan ke depan tokonya agar tidak diambil orang yang tidak bertanggung jawab.
“Tapi setelah dua hari tidak ada yang mengambil, warga sepakat melapor ke polisi,” kata Syaripudi. (Davit)