Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 18 May 2024 22:03 WIB ·

Polres Tanggamus Siap Sukseskan World Surf League Krui Pro 5000


 Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser Siap Mengamankan Gelaran Event Krui WSL Pro 2024. Foto : Humas Polres Tanggamus. Perbesar

Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser Siap Mengamankan Gelaran Event Krui WSL Pro 2024. Foto : Humas Polres Tanggamus.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Polres Tanggamus menyatakan kesiapannya untuk menyukseskan World Surf League (WSL) Krui Pro Qualify Series 5000, yang akan dilaksanakan di Tanjung Setia, Biha, Krui, Pesisir Barat, pada 28 Mei hingga 4 Juni 2024 mendatang.

Sebagai kabupaten tetangga dan jalan utama perlintasan para peserta, Polres Tanggamus telah menyiagakan personel baik untuk pengamanan jalur maupun keamanan masyarakat yang akan mengikuti event internasional tersebut.

Kapolres Tanggamus, AKBP Rinaldo Aser, SH, SIK, MSi, menegaskan komitmen Polres Tanggamus dalam mendukung penuh kelancaran dan kesuksesan WSL Krui Pro Qualify Series 5000.

“Kami siap membantu pengamanan event World Surf League (WSL) Krui Pro Qualify Series 5000 ini. Ini merupakan bagian dari upaya kita untuk mendukung kelancaran dan kesuksesan even internasional tersebut,” kata AKBP Rinaldo Aser, Sabtu 18 Mei 2024, malam.

Menurut Kapolres, persiapan yang matang telah dilakukan untuk memastikan semua aspek pengamanan berjalan dengan baik.

“Kami telah menyiagakan personel di titik-titik strategis yang menjadi jalur perlintasan peserta dan pengunjung. Selain itu, koordinasi dengan Polres Pesisir Barat dalam berbagi informasi,” jelasnya.

Tidak hanya pengamanan jalur, Polres Tanggamus juga menaruh perhatian besar pada keamanan masyarakat lokal yang akan terlibat atau sekadar menonton acara tersebut.

“Keamanan masyarakat tetap menjadi prioritas utama. Kami akan memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan nyaman selama event berlangsung,” tambah Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan harapannya agar event ini bisa berjalan dengan lancar dan tanpa kendala, dengan semua persiapan pengamanan yang telah dilakukan, event ini dapat berjalan dengan sukses dan memberikan dampak positif bagi masyarakat serta mendongkrak nama Provinsi Lampung di kancah internasional.

“World Surf League Krui Pro Qualify Series 5000 sendiri merupakan ajang surfing bergengsi yang diikuti oleh surfer dari berbagai negara,” ujarnya.

Ditambahkannya, Event ini tidak hanya menjadi sarana kompetisi, tetapi juga promosi wisata bagi kawasan Pesisir Barat dan sekitarnya, termasuk Tanggamus.

“Diharapkan, event ini dapat memberikan dampak positif bagi sektor pariwisata dan ekonomi lokal,” tutupnya. (Asrul)

Artikel ini telah dibaca 63 kali

Baca Lainnya

Curi Motor di Persawahan Punggur Lampung Tengah, Pria 21 Tahun asal Lamtim Nyaris Diamuk Massa, Rekannya DPO

5 July 2024 - 11:27 WIB

Penipu Mengaku Mantan Murid Gondol Sepeda Motor Beat Milik Guru di Pesawaran

5 July 2024 - 10:57 WIB

Gunakan Alat Berat, Pemerintah Pekon Banding BNS Tanggamus Timbun Badan Jalan Lingkungan

5 July 2024 - 10:03 WIB

Curi Pembalut Demi Judi Online, Dua Kakak Beradik di Panjang Bandar Lampung Ditangkap Polisi

5 July 2024 - 09:01 WIB

Kerjakan 7 Fisik dan 15 Non Fisik, Karya Bakti TNI TA 2024 di Pulau Panggung Tanggamus Ditutup

5 July 2024 - 08:44 WIB

Terima Pengukuhan 8 Tahun Jabatan, Kakon Tekad Pulau Panggung Tanggamus Ucapkan Rasa Syukur

4 July 2024 - 16:44 WIB

Trending di Desa