Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 10 Feb 2025 20:09 WIB ·

Kabar Baik, SMAN 1 Kotaagung Tanggamus Buka Posko Percepatan Penyerahan Ijazah untuk Alumni, Bisa Diambil di Dua Tempat


 Pengumuman Pengambilan Ijasah SMAN 1 Kota Agung Tanggamus, Senin 10 Februari 2025 | Dok. SMAN 1 Kota Agung. Perbesar

Pengumuman Pengambilan Ijasah SMAN 1 Kota Agung Tanggamus, Senin 10 Februari 2025 | Dok. SMAN 1 Kota Agung.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Kabar baik bagi para alumni SMA Negeri 1 Kotaagung yang hingga kini belum mengambil ijazah kelulusannya. Pihak sekolah telah membuka Posko Percepatan Penyerahan Ijazah, yang berlokasi di SMA Negeri 1 Talang Padang.

Posko ini akan melayani pengambilan ijazah mulai 12 hingga 26 Februari 2025, setiap hari kerja, pukul 09.00 WIB hingga 14.00 WIB.

Informasi ini disampaikan oleh Humas SMANSAKA, yang juga mengingatkan para alumni untuk mencermati isi pengumuman resmi dari sekolah.

“Jika alumni berhalangan hadir, ijazah dapat diambil oleh orang tua kandung dengan membawa Fotokopi KTP orang tua dan Fotokopi Kartu Keluarga (KK),” tulis informasi yang diterima Media Prioritastv.com, Senin 10 Februari 2025.

Pengumuman Pengambilan Ijasah SMAN 1 Kota Agung Tanggamus, Senin 10 Februari 2025 | Dok. SMAN 1 Kota Agung.

Kepala SMAN 1 Kotaagung, Ratna Uli, S.Pd., M.Pd., mengatakan penyerahan ijazah ini berdasarkan surat edaran Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Nomor 800/2499/V.01/DP.2/2024, yang mengatur percepatan distribusi ijazah bagi peserta didik SMA/SMK Negeri di Provinsi Lampung.

Pengambilan ijazah ini harus segera dilakukan agar dokumen tersebut dapat dimanfaatkan oleh para alumni untuk keperluan akademik atau pekerjaan di masa depan.

“Bagi alumni yang ingin mengambil ijazah langsung di SMA Negeri 1 Kotaagung, diwajibkan melakukan konfirmasi minimal 2 hari sebelum pengambilan,” kata Ratna Uli dalam pengumunan Nomor : 800/2499/V.01/DP.2/2024.

Bagi alumni yang membutuhkan informasi, dapat menghubungi Humas SMAN 1 Kota Agung di nomor 0821-8044-9602 atau Operator Kesiswaan: 0895-3765-83000. (Herdi)

Artikel ini telah dibaca 429 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pesan Tegas Bupati Tanggamus Usai Lantik Dekranasda, Bunda PAUD dan Bunda Literasi

24 April 2025 - 09:16 WIB

Tinggalkan Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra Resmi Jabat Kapolres Lampung Tengah

24 April 2025 - 08:58 WIB

Dihadiri Bupati, Kemenag Tanggamus Tanam 1.500 Pohon Matoa di Hari Bumi 2025, Ini Alasannya !

23 April 2025 - 21:48 WIB

Lebih Satu Kloter, 387 Jamaah Calon Haji Tanggamus Masuk Kloter 39 JKG dan 56 JKG, Terbang Pertengahan Mei 2025

23 April 2025 - 18:31 WIB

Khidmat dan Damai, Umat Hindu Tanggamus Rayakan Galungan dalam Nuansa Toleransi yang Kental

23 April 2025 - 17:30 WIB

Polres Tulang Bawang Kerahkan Puluhan Personel Amankan Ibadah Hari Raya Galungan di 12 Pura

23 April 2025 - 16:03 WIB

Trending di Lampung