Menu

Mode Gelap
 

Jakarta · 3 Apr 2025 21:00 WIB ·

Gempa Bumi Magnitudo 3,0 Guncang Kabupaten Tanggamus Lampung


 Gempa di Tanggamus yang tercatat BMKG, Kamis 3 April 2025 sore | Dok. BMKG. Perbesar

Gempa di Tanggamus yang tercatat BMKG, Kamis 3 April 2025 sore | Dok. BMKG.

Prioritastv.com, Jakarta – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 3,0 mengguncang Kabupaten Tanggamus, Lampung, pada Kamis 3 April 2025  pukul 14:30 WIB.

Berdasarkan informasi yang diterima dari akun resmi BMKG, gempa tersebut terjadi di lokasi dengan koordinat 5.73 lintang selatan dan 104.60 bujur timur.

Pusat gempa terletak sekitar 29 kilometer barat daya Tanggamus dengan kedalaman 62 kilometer. Beruntung, gempa yang terjadi tidak memicu terjadinya gelombang tsunami.

“Gempa Mag:3.0, 03-Apr-2025 14:30:02WIB, Lok:5.73LS, 104.60BT (29 km BaratDaya TANGGAMUS-LAMPUNG), Kedlmn:62 Km,” tulis BMKG di laman X nya.

BMKG menyatakan bahwa informasi yang disampaikan mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data bisa berubah seiring dengan kelengkapan data. “Hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut terkait dampak gempa yang terjadi,” tambah BMKG.

Warga di sekitar lokasi gempa diminta untuk tetap waspada dan mengikuti informasi resmi dari pihak berwenang. (Ubay)

Artikel ini telah dibaca 90 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Satgas Preventif Operasi Ketupat Krakatau 2025 Polres Tulang Bawang Gelar Patroli Dialogis di 6 Lokasi Berbeda

4 April 2025 - 17:37 WIB

Diwarnai Ajak Nonton Film Biru, Dugaan Kekerasan Seksual oleh Pejabat BPJS Kesehatan RI Dilaporkan ke Polda Sumatera Selatan

4 April 2025 - 15:42 WIB

Hari Kedua Pencarian Nelayan Diduga Tenggelam di Way Kiri Tulang Bawang Barat

4 April 2025 - 14:57 WIB

Libur Lebaran, Nikmati Agrowisata Petik Buah Klengkeng Dibuka di Simpang Kanan Tanggamus, Bisa Makan Sepuasnya !

4 April 2025 - 14:18 WIB

Bukit Sion, Destinasi Wisata Bekas Tambang di Pringsewu Diserbu Pengunjung Saat Libur Lebaran, Segini Tarifnya !

4 April 2025 - 13:37 WIB

Intensitas Arus Balik Pemudik Mulai Tinggi di Jalan Lintas Barat Pringsewu

4 April 2025 - 13:16 WIB

Trending di Lampung