Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 15 Oct 2024 11:42 WIB ·

Sambang Duka, Kapolsek Talangpadang Antar Jenazah Tokoh Masyarakat Pekon Sinar Semendo ke Pemakaman


 Prosesi pemakaman Manila, tokoh masyarakat Pekon Sinar Semendo, Talang Padang, Tanggamus, Selasa 15 Oktober 2024. Perbesar

Prosesi pemakaman Manila, tokoh masyarakat Pekon Sinar Semendo, Talang Padang, Tanggamus, Selasa 15 Oktober 2024.

Prioritastv.cok, Tanggamus, Lampung – Kapolsek Talangpadang Polres Tanggamus, AKP Bambang Sugiono, bersama anggotanya melaksanakan kegiatan sambang duka atas meninggalnya tokoh masyarakat Pekon Sinar Semendo, Manila, pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian dan empati terhadap keluarga almarhum, sekaligus mengantarkan jenazah ke tempat peristirahatan terakhir. Sambang duka ini merupakan wujud dari hubungan baik yang terjalin antara kepolisian dan masyarakat setempat.

AKP Bambang Sugiono menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya sebagai penghormatan kepada almarhum, tetapi juga mempererat tali silaturahmi dengan warga Pekon Sinar Semendo.

“Selain menunjukkan rasa simpati, kami juga didampingi oleh Aipda Joni F, S.H., dan Bripka Hasyim M, S.H. untuk menguatkan hubungan baik antara Polri dan masyarakat,” ujar AKP Bambang Sugiono.

Acara berlangsung dengan lancar, aman, dan tertib. Pengantaran jenazah ke pemakaman dilakukan dengan penuh rasa hormat dan khidmat.

“Kami turut berduka cita atas meninggalnya almarhum. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” tutup Kapolsek.

Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata kepolisian dalam menjaga hubungan baik dengan masyarakat, sekaligus mendukung terciptanya situasi yang kondusif di wilayah Talangpadang. (Asrul Ariski)

Artikel ini telah dibaca 179 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kapolsek Kota Masohi Ipda Panji Arjunsyah Putra asal Lampung Tengah Meninggal Dunia Saat Bermain Basket

22 April 2025 - 11:37 WIB

Satbinmas Polres Tulang Bawang Gelar Police Goes To School di SD Negeri 1 Warga Makmur Jaya, Ada 2 Materi Yang Disampaikan

21 April 2025 - 23:09 WIB

BPBD Tanggamus Identifikasi Banjir dan Longsor di Cukuh Balak, Rumah Anggota DPRD Terancam Tergerus

21 April 2025 - 19:37 WIB

Banjir dan Longsor di Pekon Sukamaju Pugung, BPBD Tanggamus Identifikasi Puluhan Rumah Terendam dan 23 Titik Longsor Terpantau

21 April 2025 - 19:27 WIB

Pelaku Perundungan Terhadap Remaja Pesawaran di Pringsewu Resmi Ditetapkan Tersangka

21 April 2025 - 19:21 WIB

Pugung dan Bulok Tanggamus Banjir, Puluhan Rumah dan Sawah Terendam, Satu Jembatan Hanyut

21 April 2025 - 18:59 WIB

Trending di Lampung