Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 21 Jun 2023 20:13 WIB ·

Kantor SAR Lampung Kunjungi BPBD Pringsewu, Ini Tujuannya ?


 Penyerahan Cinderamata oleh Kalak BPBD Pringsewu kepada Kepala Basarnas Lampung, Rabu 21 Juni 2023. (Dok. Basarnas Lampung). Perbesar

Penyerahan Cinderamata oleh Kalak BPBD Pringsewu kepada Kepala Basarnas Lampung, Rabu 21 Juni 2023. (Dok. Basarnas Lampung).

Prioritastv.com, Pringsewu – Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Lampung (Basarnar) Deden Ridwansah, melakukan silaturahmi dan koordinasi dengan Kepala Pelaksana BPBD Pringsewu Edy Sumber Pamungkas beserta jajaran  di BPBD setempat, Rabu,21 Juni 2023.

Pertemuan tersebut bertujuan untuk meningkatkan sinergi dan koordinasi serta kolaborasi dalam kesiapsiagaan serta penanganan bencana di wilayah Kabupaten Pringsewu.

Deden Ridwansah mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan Kalak BPBD dan jajaran, ia mengatakan dalam kegiatan itu dibahas tentang latihan bersama dan kedepannya direncanakan melaksanakan latihan bersama.

“Ini yang sangat penting karena dengan latihan bersama, selain mengasah dan meningkatkan kemampuan, juga akan terjalin silaturahmi yang baik antar personil. Sehingga hal tersebut akan berdampak positif saat penanganan bencana nantinya,” kata Deden dalam keterangan tertulis yang diterima Media Prioritas.

Hal tersebut juga di sambut baik oleh Kalak BPBD Pringsewu yang berharap latihan akan digelar segera.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Kantor SAR Lampung dan semoga latihan bersama dapat kita laksanakan dalam waktu dekat.” ucapnya. (Agus Yulianto)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kapolsek Kota Masohi Ipda Panji Arjunsyah Putra asal Lampung Tengah Meninggal Dunia Saat Bermain Basket

22 April 2025 - 11:37 WIB

Satbinmas Polres Tulang Bawang Gelar Police Goes To School di SD Negeri 1 Warga Makmur Jaya, Ada 2 Materi Yang Disampaikan

21 April 2025 - 23:09 WIB

BPBD Tanggamus Identifikasi Banjir dan Longsor di Cukuh Balak, Rumah Anggota DPRD Terancam Tergerus

21 April 2025 - 19:37 WIB

Banjir dan Longsor di Pekon Sukamaju Pugung, BPBD Tanggamus Identifikasi Puluhan Rumah Terendam dan 23 Titik Longsor Terpantau

21 April 2025 - 19:27 WIB

Pelaku Perundungan Terhadap Remaja Pesawaran di Pringsewu Resmi Ditetapkan Tersangka

21 April 2025 - 19:21 WIB

Pugung dan Bulok Tanggamus Banjir, Puluhan Rumah dan Sawah Terendam, Satu Jembatan Hanyut

21 April 2025 - 18:59 WIB

Trending di Lampung