Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 17 Aug 2024 13:42 WIB ·

Peringati HUT ke 79 RI, Kakon se-Ulu Belu Ikuti Upacara di Lapangan Kecamatan


 Foto bersama Kakon se Kecamatan Ulu Belu usai upacara HUT ke 79 RI di Kecamatan setempat, Sabtu 17 Agustus 2024. Perbesar

Foto bersama Kakon se Kecamatan Ulu Belu usai upacara HUT ke 79 RI di Kecamatan setempat, Sabtu 17 Agustus 2024.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tahun 2024, seluruh kepala pekon se Kecamatan Ulu Belu mengikuti upacara pengibaran sangsaka merah putih yang bertempat di lapangan kecamatan setempat, Sabtu 17 Agustus 2024.

Hendi Antoni, Ketua Apdesi Kecamatan Ulu Belu mengatakan, peringatan upacara pengibaran bendera HUT ke 79 RI  berlangsung khidmat diikuti oleh seluruh kepada pekon se Kecamatan Ulu Belu, Uspika Kecamatan Ulu Belu dan unsur terkait lainnya.

“Kami bersyukur dapat ikut hadir dan mengikuti upacara HUT ke 79 RI dengan khidmat, ini menunjukkan kecintaan kita semua terhadap bangsa dan negara,” kata Toni kepada media Prioritastv.com Sabtu 17 Agustus 2024.

Sebagai rangkaian peringatan HUT RI tahun ini, Seluruh kepala pekon di Kecamatan Ulu Belu alhamdulillah dapat mengikuti pelaksanaan pengibaran bendera dengan khidmat.

Ia juga berpesan kepada generasi penerus bangsa, khususnya anak-anak muda di Kecamatan Ulu Belu, untuk terus memberikan kontribusi terbaik kepada bangsa dan negara.

“Generasi muda jangan sampai melupakan jasa-jasa para pahlawan, meneladani nilai-nilai perjuangan yang sudah mereka lakukan, karena berkat mereka lah bangsa ini bisa merdeka,” tutupnya. (Asrul Ariski)

Artikel ini telah dibaca 176 kali

Baca Lainnya

Ledakan Bom Ikan Tewaskan Warga dan Hancurkan Rumah di Mutun Sukajaya Lempasing Pesawaran

22 April 2025 - 16:48 WIB

Update Kecelakaan Truk di Pesisir Barat : Dari Bengkulu ke Lampung Selatan, Korban Meninggal Bertambah Menjadi Tiga Orang

22 April 2025 - 16:06 WIB

Gasak Narkoba di Menggala Selatan, Polres Tulang Bawang Ringkus Laki-Laki Asal Lampung Tengah

22 April 2025 - 15:09 WIB

Ketua dan Sekjen DPC Apdesi Tanggamus Hadiri Malam Kenal Pamit Kapolres: Penuh Kesan dan Makna Mendalam

22 April 2025 - 14:24 WIB

Breakingnews : Kecelakaan Maut di Pesisir Barat, Truk Masuk Sungai Dangkal, 13 Orang Jadi Korban, 2 Meninggal Dunia

22 April 2025 - 13:45 WIB

Diiringi Suasana Duka Mendalam, Prosesi Pemakaman Ipda Panji Arjunsyah Putra Alumni Akpol 2022 di Lampung Tengah

22 April 2025 - 13:13 WIB

Trending di Lampung