Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 17 Aug 2024 23:27 WIB ·

Antisipasi C3, Kapolsek Talang Padang Pimpin Patroli Malam Menggunakan Motor


 Antisipasi C3, Kapolsek Talang Padang Pimpin Patroli Malam Menggunakan Motor Perbesar

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya. Polsek Talang Padang menggelar patroli dialogis dan monitoring pelaksanaan kegiatan malam masyarakat.

Kapolsek Talang Padang AKP Bambang Sugiono,S.H., mengatakan, pihaknya menggelar patroli pada malam hari menggunakan kendaraan dinas tujuannya agar situasi Kamtibmas di wilkum Polsek Talang Padang tetap aman dan kondusif sehingga terhindar dari hal yang tidak diinginkan.

“Kegiatan patroli preventif rawan malam ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas C3. (curat, curas dan curamor), dan antisipasi gangguan kamtibmas lainnya,” kata Kapolsek kepada Media Prioritastv.com, Sabtu 17 Agustus 2024.

Ia mengungkapkan, patroli malam menggunakan kendaraan dinas motor ditujukan agar lebih efisien menjangkau wilayah yang susah dilalui oleh kendaraan roda empat.

“Kami susuri wilayah yang sulit dijangkau oleh kendaraan roda empat ,” ungkapnya.

Kapolsek berharap melalui kegiatan ini bisa mengedukasi masyarakat agar secara bersama sama menjaga keamanan dilingkungan dan mencegah pelaku kejahatan beraksi.

“Semoga dengan adanya patroli yang digelar secara rutin ini bisa menciptakan situasi yang aman, damai dan kondusif,” pungkasnya. (Asrul)

Artikel ini telah dibaca 24 kali

Baca Lainnya

Kapolsek Kota Masohi Ipda Panji Arjunsyah Putra asal Lampung Tengah Meninggal Dunia Saat Bermain Basket

22 April 2025 - 11:37 WIB

Satbinmas Polres Tulang Bawang Gelar Police Goes To School di SD Negeri 1 Warga Makmur Jaya, Ada 2 Materi Yang Disampaikan

21 April 2025 - 23:09 WIB

BPBD Tanggamus Identifikasi Banjir dan Longsor di Cukuh Balak, Rumah Anggota DPRD Terancam Tergerus

21 April 2025 - 19:37 WIB

Banjir dan Longsor di Pekon Sukamaju Pugung, BPBD Tanggamus Identifikasi Puluhan Rumah Terendam dan 23 Titik Longsor Terpantau

21 April 2025 - 19:27 WIB

Pelaku Perundungan Terhadap Remaja Pesawaran di Pringsewu Resmi Ditetapkan Tersangka

21 April 2025 - 19:21 WIB

Pugung dan Bulok Tanggamus Banjir, Puluhan Rumah dan Sawah Terendam, Satu Jembatan Hanyut

21 April 2025 - 18:59 WIB

Trending di Lampung