Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 26 Oct 2024 18:58 WIB ·

Kapolres Tulang Bawang Menerima Audensi Dengan KPU dan Bawaslu, Ini Tujuannya


 Kapolres Tulang Bawang Menerima Audensi Dengan KPU dan Bawaslu, Ini Tujuannya Perbesar

Prioritastv.com, Tulang Bawang – Kapolres Tulang Bawang, Polda Lampung, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK, menerima audensi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tulang Bawang dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang di Presisi Lounge Mapolres setempat, Jum’at (25/10/2024).

Audensi ini dihadiri oleh Wakapolres, Kompol M Kasyfi Mahardika, SIK, SH, MM, Pejabat Utama (PJU) Polres, Komisioner beserta Sekretaris KPU Kabupaten Tulang Bawang, Ketua Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang, dan pihak Event Organizer (EO).

“Audensi yang dilakukan oleh pihak KPU dan Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang ke Mapolres terkait rencana pelaksanaan debat perdana calon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Tulang Bawang,” ucap perwira peraih Adhi Makayasa Akpol 2004, (Sabtu 26/10/2024).

Lanjutnya, pelaksanaan debat perdana calon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Tulang Bawang akan dilaksanakan pada Jum’at (01/11/2024), pukul 13.00 WIB s/d selesai, di Gedung Serba Guna (GSG) Menggala, Kelurahan Menggala Selatan, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang.

“Usai pelaksanaan audensi, kami dari Polres Tulang Bawang langsung melakukan Risk Assessment terhadap lokasi kegiatan, lalu akan menggelar rapat koordinasi (rakor) dan technical meeting pada waktu yang akan ditentukan kemudian,” papar perwira dengan melati dua dipundaknya.

Kapolres menambahkan, guna memastikan pelaksanaan debat perdana calon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Tulang Bawang dapat berjalan dengan aman dan lancar, kami telah menyiapkan ratusan personel yang nantinya akan di ploting sesuai dengan karakteristik lokasi yang digunakan. (Prabu)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

Baca Lainnya

Diantaranya Dua Polwan, Kapolres Tanggamus, Lampung Timur, Pesawaran, Metro, Lampung Tengah, Pesisir Barat Diserahterimakan

19 April 2025 - 19:39 WIB

Lapor via WA Kapolres, Preman Minta Uang Keamanan ke Sopir Combine di Tulang Bawang Diciduk Polisi

19 April 2025 - 16:53 WIB

Dipercaya Nasabah, Pemilik BRI-Link di Pesisir Barat Malah Gelapkan Dana 100 Juta, Ini Modusnya !

19 April 2025 - 14:47 WIB

Pemotor dan Anaknya Luka Berat Usai Ditabrak Mobil PNS di Pesisir Barat di Depan Rumahnya

19 April 2025 - 14:32 WIB

Kasus Dugaan Kekerasan Anak di Lampung Selatan Yang Viral di Medis Sosial, Polisi Periksa 10 Saksi

19 April 2025 - 10:20 WIB

Pendakwah Kondang Ustadz Abdul Somad Dikabarkan Isi Tausiah di Tanggamus dan Bandar Lampung, Ini Jadwalnya !

19 April 2025 - 09:56 WIB

Trending di Lampung