Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 22 Nov 2024 10:15 WIB ·

Pj Bupati Mulyadi Irsan Resmikan Galeri Dekranasda Tanggamus, Dorong Kemajuan UMKM dan Industri Kreatif


 Pj Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan saat meresmikan galeri Dekranasda di Gisting, Kamis 21 November 2024. Perbesar

Pj Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan saat meresmikan galeri Dekranasda di Gisting, Kamis 21 November 2024.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Galeri Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tanggamus, Lampung, diresmikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Tanggamus, Mulyadi Irsan, pada Kamis (21/11/2024). Galeri ini terletak di Taman Kreasi atau Rest Area Gisting, Pekon Gisting Bawah, Kecamatan Gisting.

Mulyadi Irsan menyampaikan bahwa Kabupaten Tanggamus memiliki kekayaan geografis dan sumber daya alam yang melimpah. Namun, potensi tersebut belum sepenuhnya dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Pendapatan masyarakat masih tergolong rendah, salah satunya karena pengelolaan usaha kerajinan dan produksi makanan lokal belum maksimal,” kata Mulyadi.

Mulyadi menyebut, sebagai salah satu langkah strategis, Galeri Dekranasda diharapkan mampu menjadi pusat promosi dan pemasaran produk kerajinan lokal serta mendorong pertumbuhan sektor industri kreatif di Tanggamus.

“Galeri Dekranasda ini adalah salah satu terobosan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Kita harus bergerak bersama untuk menciptakan peluang usaha yang dapat bersaing di tengah revolusi industri,” ujarnya.

Ia juga menegaskan pentingnya mendukung pelaku usaha lokal dalam memenuhi persyaratan administratif seperti BPOM dan izin usaha agar produk mereka lebih kompetitif di pasar.

Mulyadi berharap Galeri Dekranasda menjadi pusat kerajinan Tanggamus yang mampu mempromosikan hasil karya lokal ke pasar yang lebih luas. Dengan demikian, pendapatan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta pengrajin lokal dapat meningkat.

“Kami ingin masyarakat terus mengembangkan kerajinan lokal yang bermutu dan berkualitas tinggi agar bisa bersaing di pasar nasional maupun internasional,” tambahnya.

Pemkab Tanggamus berkomitmen mendukung penuh Dekranasda sebagai motor penggerak industri kreatif di daerah. Galeri ini diharapkan menjadi simbol kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam menciptakan perekonomian yang lebih baik.

Peresmian ini menjadi langkah awal bagi Kabupaten Tanggamus untuk mengoptimalkan potensi lokal dan memperluas jaringan pemasaran hasil kerajinan, sekaligus memperkuat posisi UMKM sebagai tulang punggung ekonomi daerah.

Dengan hadirnya Galeri Dekranasda, Mulyadi optimis perekonomian masyarakat, khususnya para pengrajin dan pelaku UMKM di Tanggamus, akan semakin berkembang. (Herdi)

Artikel ini telah dibaca 59 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gadis Remaja Asal Gunung Alip, Tanggamus Meninggalkan Rumah Selama Sembilan Hari, Keluarga Mohon Bantuan

30 November 2024 - 11:55 WIB

Pemkab Purwakarta Ajak Masyarakat Aktif Awasi Peredaran Rokok Ilegal

30 November 2024 - 09:47 WIB

Kapolres Tulang Bawang Bagikan Bingkisan Untuk Personel Pengamanan di PPK

30 November 2024 - 05:08 WIB

H. Saleh Asnawi Siap Lakukan Reformasi Birokrasi, Pembangunan Infrastruktur dan Pelestarian Budaya dalam 100 Hari Kerja

29 November 2024 - 23:21 WIB

Polda Lampung Beri Layanan Kesehatan Anggota Pengamanan dan Petugas Pemilu Agar Tetap Prima

29 November 2024 - 13:38 WIB

Terios Versus Honda Revo di Pagelaran Pringsewu Lampung, Pelajar Tanggamus Meninggal di TKP

29 November 2024 - 12:19 WIB

Trending di Kecelakaan Lalu Lintas