Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 24 Mar 2024 20:40 WIB ·

Ibu dan Anak Ditabrak Avanza di Pugung Tanggamus Hendak Beli Takjil, Ini Identitasnya ?


 Kolase foto saat korban sampai di rumag duka dan kondisi saat terkapar usai ditabrak avanza di Jalan Sinar Agung Pugung, Tanggamus, Minggu 24 Maret 2024. Foto : Tangkapan Layar. Perbesar

Kolase foto saat korban sampai di rumag duka dan kondisi saat terkapar usai ditabrak avanza di Jalan Sinar Agung Pugung, Tanggamus, Minggu 24 Maret 2024. Foto : Tangkapan Layar.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Kisah tragis mengenai meninggalnya seorang ibu dan anaknya, yang merupakan warga Merabung 3, Pekon Banjar Agung Ilir, Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus, di Jalan Raya Sinar Agung, ternyata terjadi saat keduanya usai membeli takjil untuk berbuka puasa Ramadhan pada Minggu, 24 Maret 2024, sore hari.

Informasi mengenai kejadian itu disampaikan oleh salah satu anggota keluarga korban setelah kedua jenazah itu tiba di rumah duka Dusun Merabung 3, sekitar pukul 19.00 WIB, di mana keluarga yang menyambut kedatangan jenazah tersebut terhanyut dalam tangisan histeris.

Identitas ibu dan anak yang menjadi korban tragis ini adalah Siti Nurholipah (51 tahun), yang merupakan istri dari Sukoyo, dan putrinya bernama Desi Fitriana (23 tahun). Kedatangan jenazah mereka disambut dengan kesedihan mendalam oleh sejumlah anggota keluarga yang tak dapat menahan tangis.

“Kedua korban hendak pergi ke Way Jaha untuk membeli takjil, namun takdir berkata lain,” ujar salah seorang anggota keluarga korban yang masih dalam keadaan berduka.

Tragedi ini menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga korban serta menimbulkan kepedihan bagi seluruh masyarakat setempat. Semoga kedua korban mendapatkan tempat yang layak di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan untuk menghadapi cobaan ini.

Diketahui, sebelum kecelakaan korban mengendarai sepeda motor Honda Beat Nopol BE 4270 ZB  warna hitam, saat tiba ini terjadi Jalan Raya Sinar Agung Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus, korban ditabrak avanza berplat BE 1909 UY yang dikemudikan warga Pringsewu. (Asrul)

Artikel ini telah dibaca 1,859 kali

Baca Lainnya

Kejari Pringsewu Ucapkan Selamat HUT ke-79 TNI di Acara Syukuran Kodim 0424 Tanggamus

5 October 2024 - 12:13 WIB

Polsek Semaka Tanggamus Gelar Patroli Malam, Antisipasi Kejahatan dan Ciptakan Kondisi Aman

5 October 2024 - 08:46 WIB

Keresahan Peratin Lampung Barat Soal Fenomena Oknum Wartawan Tukang Peras

5 October 2024 - 07:53 WIB

Suami Selegram Lampung Ditetapkan Tersangka KDRT oleh Polisi

4 October 2024 - 21:10 WIB

Camat Pugung Tanggamus : Harapan Green House Melon Tanjung Heran Menjadi Agro Wisata

4 October 2024 - 21:02 WIB

Pj Bupati Tanggamus : TPI Higienis Resmi Dibuka, Berikan Harapan Peningkatan Pendapatan Nelayan

4 October 2024 - 20:43 WIB

Trending di Lampung