Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 17 Feb 2025 17:57 WIB ·

Polisi Beberkan Penyebab Kebakaran Rumah Warga di Talang Padang Tanggamus


 Polsek Talang Padang saat melakukan pemeriksaan TKP rumah terbakar di Pekon Kejayaan, Senin 17 Februari 2025 | Dok. Humas Polres Tanggamus. Perbesar

Polsek Talang Padang saat melakukan pemeriksaan TKP rumah terbakar di Pekon Kejayaan, Senin 17 Februari 2025 | Dok. Humas Polres Tanggamus.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Polisi menyebut dugaan sementara kebakaran rumah milik Misbahuddin (45) di Dusun I, Pekon Kejayaan, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Tanggamus, pada Senin 17 Februari 2025 dipicu oleh korsleting listrik yang terjadi di bagian tengah rumah.

Seperti dikatakan, Plh Kapolsek Talang Padang Iptu Hamdan bahwa hasil penyelidikan dan keterangan saksi, dugaan ini diperkuat oleh keterangan saksi serta kondisi rumah yang mengalami kebakaran hebat.

“Berdasarkan keterangan saksi, api muncul di bagian tengah terlebih dahulu sebelum api menyebar ke seluruh bangunan,” kata Iptu Hamdan dalam keterangan tertulis Humas Polres Tanggamus yang diterima Media Prioritastv.com.

Iptu Hamdan menyebut, meski api dengan cepat menghanguskan rumah semi permanen terbuat dari tembok dan geribik, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

“Tidak adak korban jiwa, sebab saat kebakaran kejadian, pemilik rumah sedang berada di sawah,” ujarnya.

Iptu Hamdan mengungkap dalam kebakaran selaian meludeskan rumah juga membakar berbagai perabot rumah tangga, uang tunai, emas, dan dokumen penting.

“Kerugian akibat kebakaran ditaksir sekitar Rp50 juta,” ujarnya.

Iptu Hamdan menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi mata Zaki Alfani (21), yang merupakan tetangga korban, awalnya ia mencium bau terbakar dan melihat kepulan asap hitam dari arah rumah Misbahuddin.

Ketika ia mendekat untuk memastikan sumber asap, ia melihat api sudah membakar bagian tengah rumah yang dalam keadaan kosong.

Melihat situasi tersebut, Zaki segera meminta bantuan warga sekitar dan aparat pekon untuk menghubungi pemadam kebakaran.

Tak lama berselang, tiga unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung melakukan upaya pemadaman.

“Api akhirnya berhasil dikendalikan sekitar pukul 14.30 WIB, sehingga tidak merambat ke rumah-rumah warga lainnya,” tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, musibah kebakaran terjadi di Dusun I, Pekon Kejayaan, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Tanggamus, pada Senin (17/2/2025) sekitar pukul 13.40 WIB.

Dari video yang beredar, tampak Misbahuddin pasrah melihat rumahnya ludes terbakar. Kesedihan semakin terasa saat putrinya menangis histeris, hingga warga sekitar berusaha menenangkannya.

Komandan Regu Pemadam Kebakaran Talang Padang, Darul Amri, mengungkapkan bahwa pihaknya menerima laporan dari warga sekitar pukul 14.00 WIB.

Tim pemadam kebakaran langsung bergerak ke lokasi dan berhasil menjinakkan api dalam waktu 15 menit, api berhasil dipadamkan sebelum merembet ke rumah lainnya. (Asrul)

Artikel ini telah dibaca 82 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kasus Curanmor di Kampung Gedung Karya Jitu Terungkap, AKP Heryanto: Pelaku Seorang Pemuda Asal Mesuji

12 March 2025 - 09:56 WIB

Aktivis Konservasi 21 dan GERMASI Bersatu Tanggapi Fakta Penarikan Pajak PBB di Kawasan TNBBS Lampung Barat

12 March 2025 - 01:11 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus Kunjungi Kejaksaan Negeri, Pastikan Pembangunan Sesuai Aturan

12 March 2025 - 00:41 WIB

Bupati Tanggamus Saleh Asnawi dan Wabup Agus Suranto Sidak Kantor OPD, Ini Penekanan Beliau !

12 March 2025 - 00:26 WIB

Viral! Pengusaha Asal Tanggamus, Bagi-Bagi Uang ke Anak-Anak Pondok Pesantren di Pringsewu saat Ngabuburit

11 March 2025 - 21:48 WIB

Lakukan Pemerasan dan Bawa Tiga HP Pelajar di Gubuk, Tiga Warga Wonosobo Tanggamus Ditetapkan Tersangka, Satu DPO

11 March 2025 - 19:08 WIB

Trending di Kriminal