Menu

Mode Gelap
HUT ke-80 TNI, Kodim 0424 Tanggamus Gelar Ziarah Makam Pahlawan Himpaudi Pringsewu Suarakan Kesetaraan Guru PAUD Nonformal dalam Audiensi dengan Komisi IV DPRD HIMPAUDI Pringsewu Audiensi ke DPRD, Perjuangkan Insentif dan Status Guru PAUD Puskeswan Catat 40 Kambing Mati di Gadingrejo Timur Pringsewu Medio September 2025 Ini Motif Pria Pringsewu Bacok Ipar Hingga Tewas Breaking News: Warga Pringsewu Tewas Ditebas Saudara Ipar

Lampung Utara

Orang Tua Korban Keracunan MBG Lampung Utara Desak Sekolah Awasi Ketat Makanan Siswa

badge-check


					Para pelajar Lampung Utara saat mendapatkan perawatan usai keracunan MBG, Senin 29 September 2025 | Fran/Media Prioritastv.com. Perbesar

Para pelajar Lampung Utara saat mendapatkan perawatan usai keracunan MBG, Senin 29 September 2025 | Fran/Media Prioritastv.com.

Prioritastv.com, Lampung Utara – Orang tua siswa korban dugaan keracunan Makanan Bergizi Gratis (MBG) di SMA Negeri 4 Kotabumi, Lampung Utara, meminta pihak sekolah lebih ketat mengawasi makanan yang disajikan kepada siswa.

Permintaan ini disampaikan usai anaknya turut menjadi salah satu korban dalam insiden yang terjadi pada Senin (29/9/2025).

“Harapan saya selaku orang tua murid, sebaiknya pihak sekolah harus selalu diperiksa dan dicek setiap penyedia MBG agar tidak terjadi seperti ini,” ungkapnya, Selasa 30 September 2025.

Ia menambahkan, kondisi anaknya kini mulai membaik setelah mendapatkan penanganan medis di RS Handayani, Kotabumi.

“Alhamdulillah membaik setelah mendapatkan penanganan,” ujarnya.

Saat ditanya apakah sebelumnya anaknya pernah mengeluhkan makanan MBG, ia mengaku baru kali ini terjadi. “Belum pernah, baru kali ini,” tambahnya.

Kepala SMAN 4 Kotabumi, Ratna Dewi, mengatakan korban berasal dari siswa kelas 10, 11, dan 12. Hingga Senin malam jumlahnya belum bisa dipastikan karena masih ada siswa yang terus berdatangan ke rumah sakit.

“(Terkait jumlah korban) Saya belum bisa menyebutkan data pasti, kerana masih ada info dekat magrib ada yang masuk (rumah sakit lagi),” terangnya.

Ratna juga menegaskan, pihak pengusaha MBG bertanggung jawab atas biaya pengobatan siswa yang terdampak.

Sebelumnya, sebanyak 51 siswa SMA Negeri 4 Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, dilarikan ke rumah sakit setelah diduga mengalami keracunan massal usai menyantap hidangan MBG pada Senin (29/9/2025) siang.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Tak lama setelah makan, para siswa serempak mengeluhkan gejala pusing, mual hebat, sakit perut, hingga sesak napas.

Melihat kondisi yang kian memburuk, pihak sekolah bersama guru serta anggota TNI segera mengevakuasi para siswa ke dua rumah sakit terdekat. (Fran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

HUT ke-80 TNI, Kodim 0424 Tanggamus Gelar Ziarah Makam Pahlawan

3 Oktober 2025 - 13:00 WIB

Dandim 0424 Tanggamus Letkol Inf. Dwi Djunaidi Mulyono, S.E., M.I.P., saat melaksanakan tabur bunga dalam kegiatan ziarah makam di TMP Bahagia, Kota Agung Timur, Jumat 3 Oktober 2025

Himpaudi Pringsewu Suarakan Kesetaraan Guru PAUD Nonformal dalam Audiensi dengan Komisi IV DPRD

2 Oktober 2025 - 14:48 WIB

HIMPAUDI Pringsewu Audiensi ke DPRD, Perjuangkan Insentif dan Status Guru PAUD

2 Oktober 2025 - 13:31 WIB

Puskeswan Catat 40 Kambing Mati di Gadingrejo Timur Pringsewu Medio September 2025

2 Oktober 2025 - 11:28 WIB

Ini Motif Pria Pringsewu Bacok Ipar Hingga Tewas

2 Oktober 2025 - 07:51 WIB

Pelaku bacok ipar di Pringsewu saat akibat tersinggung.
Trending di Kriminal