Menu

Mode Gelap
 

Bengkayang · 14 Jul 2023 18:33 WIB ·

Melalui Jum’at Curhat, Polres Bengkayang dan Instansi Terkait Bahas Perkembangan Narkoba


 Melalui Jum’at Curhat,  Polres Bengkayang dan Instansi Terkait Bahas Perkembangan Narkoba Perbesar

Prioritastv.com, Bengkayang, Kalbar – Menyikapi perkembangan narkoba di Kabupaten Bengkayang, Kepolisian Resor Bengkayang Polda Kalbar menggelar kegiatan Jum’at Curhat bersama instansi terkait.

Kegiatan yang digelar di Warung Bude Suryati, Jum’at (14/7/23) pagi, dipimpin oleh Wakapolres Bengkayang Kompol Anne Tria Sefyna, S.H., S.I.K. dan dihadiri Pju Polres Bengkayang, Kepala Rutan Kelas II Bengkayang, Kaban Kesbangpol Kab. Bengkayang, Perwakilan BNNK Bengkayang, dan Perwakilan DinkesKB Kab. Bengkayang.

Dalam pembukaannya Wakapolres mengatakan bahwa kegiatan Jum’at Curhat kali ini, pihaknya mengambil tema “Perkembangan Narkoba Di Kabupaten Bengkayang Serta Sinergitas Antar Instansi Terkait”.

“Polri selaku pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat perlu masukan dari instansi terkait untuk meningkatkan kolaborasi kinerja dalam penanganan, peredaran, penyalahgunaan maupun antisipasi masuknya narkoba pada lingkungan keluarga dan sekolah,” ujarnya.

Wakapolres menambahkan dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba, peran pengawasan dari keluarga maupun sekolah dianggap sangatlah penting.

Oleh karena itu, dirinya berharap pihak terkait maupun keluarga dapat meningkatkan pengawasan secara berkala sehingga pencegahan dari penyalahgunaan maupun peredaran narkoba dapat terwujud.

Selain itu, pentingnya peran dari Kepolisian yang dalam hal ini personel Bhabinkamtibmas dalam hal berkoordinasi dengan tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat maupun tokoh adat di desa binaannya untuk memberikan himbauan dan sosialisasi tentang bahaya narkoba.

Dalam kesempatan tersebut, perwakilan BNNK Bengkayang Micael Toba mengatakan bahwa pihaknya lebih mengedepankan pencegahan dan sosialisasi dilingkungan sekolah.

“Untuk sosialisasi dan pengenalan tentang narkoba di lingkungan sekolah telah kami lakukan secara berkelanjutan,” katanya.

Ia menambahkan bahwa dalam menanggulangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba di wilayah perbatasan. Perlu adanya dukungan dari Polres Bengkayang dan pihak terkait untuk melakukan hal tersebut.

Mengenai hal tersebut, Wakapolres mengatakan bahwa pihaknya akan meningkatkan mapping dan patroli pada wilayah perbatasan yang diketahui memang banyak terdapat jalan tikus.

“Kami sebagai pihak penegak hukum tentunya akan menindak tegas terkait adanya oknum yang terlibat peredaran maupun penyalahgunaan narkoba dan kami harap dinas terkait serta masyarakat dapat membantu dalam pencegahannya,” tutupnya. (Cs)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polres Sekadau Melaksanakan Tatap Muka dengan Masyarakat Desa Seraras

22 September 2023 - 19:40 WIB

Minggu Kasih: Briptu Roby Ajak Warga Balai Sepuak Bijak Bermedsos dan Menjadi Polisi Bagi Diri Sendiri

27 August 2023 - 14:47 WIB

Kasat Lantas IPTU Pandi Pimpin Pengamanan Misa di Gereja St. Petrus dan Paulus Sekadau

27 August 2023 - 14:45 WIB

Aktif Patroli Rutin, Polres Sekadau Ciptakan Kamtibmas Kondusif

27 August 2023 - 14:44 WIB

Lomba Sampan Bidar Meriahkan HUT RI ke-78 di Desa Peniti

27 August 2023 - 14:43 WIB

Kapolres dan Bhayangkari Berkomitmen Turunkan Angka Stunting di Sekadau

25 August 2023 - 09:15 WIB

Trending di Kalimantan Barat