Prioritastv.com, Tanggamus – Organisasi Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 03 Kabupaten Tanggamus terjun melaksanakan bhakti sosial ke wilayah Kecamatan Semaka.
Kegiatan di pusatkan di Pekon Tugu Papak bergabung bersama BPBD, Tagana dan MTA membantu warga membersihkan matrial banjir dan tanah longsor yang terjadi beberapa hari lalu, Rabu 5 Juli 2023.
Tim tersebut terjun ke sungai setempat mengevakuasi material paska banjir sebab material potongan kayu dan sejumlah pohon tumbang di jalur sungai.
Atas kekompakan tersebut, masyarakat setempat mengaku senang sebab material paska banjir dapat tertangani sehingga arus air kembali normal.
Menurut Johan Prayoga selaku Ketua Tm Reaksi Cepat (TRC) RAPI Tanggamus bahwa pihaknya kembali membantu warga di Pekon Tugu Papak.
“Kegiatan kami relawan RAPI 03 Tanhgamus membersihkan sungai dari matrial matrial akibat banjir beberapa hari lalu,” kata Johan.
Johan menegaskan, kegiatan serupa juga dilaksanakan rutin jika ada bencana bencana di wilayah Tanggamus termasuk membenahi tanggul yang jebol dan jembatan yang roboh dan jalan yang terputus.
“Semoga apa yang kami laksanakan bersama tim dapat bermanfaat bagi warga semaka,” harapnya. (Edi Hidayat)