Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 22 Sep 2024 17:41 WIB ·

Korban Serangan Harimau, Kaki Kanan dan Tempurung Kepala Petani Lampung Barat Hilang


 Ilustrasi Harimau Sumatera/Panthera Tigris di Lampung Barat. Dok. Istimewa. Perbesar

Ilustrasi Harimau Sumatera/Panthera Tigris di Lampung Barat. Dok. Istimewa.

Prioritastv.com, Lampung – Seorang petani asal Kecamatan Suoh, Kabupaten Lampung Barat, bernama Karim Yulianto (46), ditemukan tewas di kebunnya pada Sabtu 21 September 2024, malam setelah diserang oleh seekor harimau Sumatera.

Tubuh korban ditemukan warga dalam kondisi tidak utuh, dengan bagian kaki kanan dan tempurung kepala belakang yang hilang.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik, menyatakan bahwa korban sebelumnya dinyatakan hilang oleh pihak keluarga setelah berpamitan untuk berkebun di kawasan hutan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS).

“Korban ditemukan warga sudah tidak bernyawa di kebunnya. Berdasarkan hasil pemeriksaan di lokasi kejadian dan luka-luka yang dialami, Karim meninggal dunia akibat serangan harimau,” kata Umi, Minggu 22 September 2024.

Menurutnya, berdasarkan hasil pemeriksaan awal, korban diduga telah meninggal dunia sekitar 14 jam sebelum ditemukan. Jenazah Karim telah dievakuasi ke rumah duka untuk dimakamkan.

“Kami mengimbau masyarakat setempat untuk sementara waktu tidak melakukan aktivitas di kebun, mengingat harimau yang menyerang korban masih belum tertangkap,” lanjutnya.

Saat ini, pihak kepolisian telah berkoordinasi dengan TNI, pihak TNBBS, serta Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) untuk menindaklanjuti kejadian tersebut dan mengantisipasi serangan lanjutan dari harimau Sumatera di wilayah tersebut.

Waspada Serangan Harimau Sumatera di Kawasan Hutan TNBBS

Kasus serangan harimau ini mengingatkan masyarakat untuk lebih berhati-hati saat berada di dekat kawasan hutan TNBBS yang menjadi habitat asli harimau Sumatera. Pihak berwenang terus melakukan pemantauan dan penanganan untuk memastikan keamanan warga. (Erwin)

Artikel ini telah dibaca 834 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Satbinmas Polres Tulang Bawang Gelar Police Goes To School di SD Negeri 1 Warga Makmur Jaya, Ada 2 Materi Yang Disampaikan

21 April 2025 - 23:09 WIB

BPBD Tanggamus Identifikasi Banjir dan Longsor di Cukuh Balak, Rumah Anggota DPRD Terancam Tergerus

21 April 2025 - 19:37 WIB

Banjir dan Longsor di Pekon Sukamaju Pugung, BPBD Tanggamus Identifikasi Puluhan Rumah Terendam dan 23 Titik Longsor Terpantau

21 April 2025 - 19:27 WIB

Pelaku Perundungan Terhadap Remaja Pesawaran di Pringsewu Resmi Ditetapkan Tersangka

21 April 2025 - 19:21 WIB

Pugung dan Bulok Tanggamus Banjir, Puluhan Rumah dan Sawah Terendam, Satu Jembatan Hanyut

21 April 2025 - 18:59 WIB

Sama-sama Jebolan Akpol 2005, AKBP Rivanda Pamit, AKBP Rahmad Sujatmiko Jabat Kapolres Tanggamus ke 20

21 April 2025 - 16:48 WIB

Trending di Lampung