Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 10 Apr 2025 16:30 WIB ·

Rumah Terbakar di Gunung Sugih Balik Bukit Lampung Barat saat Pemilik Tidak Ditempat, Warga Dobrak Pintu Selamatkan Barang-Barang


 Kolase foto rumah saat terbakar dan setelah padam di Pekon Gunung Sugih, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat, pada Kamis siang, 10 April 2025 | Dok. Istimewa. Perbesar

Kolase foto rumah saat terbakar dan setelah padam di Pekon Gunung Sugih, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat, pada Kamis siang, 10 April 2025 | Dok. Istimewa.

Prioritastv.com, Lampung Barat – UPT Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Lampung Barat menyebutkan bahwa kebakaran yang terjadi di Pekon Gunung Sugih, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat, pada Kamis siang, 10 April 2025 mengakibatkan kerugian dua rumah.

Kebakaran ini menghanguskan area seluas kurang lebih 8×20 meter persegi dari total luas bangunan 10×20 meter persegi dan dampaknya menyebabkan dua kepala keluarga (KK) m mengungsi.

Kepala Bidang Damkar Lampung Barat, Heli Candra, kebakaran menyebabkan satu unit rumah mengalami rusak berat milik Azwawi (40), warga Pemangku Banding, menjadi korban utama dalam insiden tersebut.

“Sementara satu unit lainnya mengalami rusak ringan terimbas api yang berkobar,” kata Heli Candra.

Ia menjelaskan, laporan kebakaran diterima dari warga sekitar pukul 11.40 WIB dan tim Damkar dari Posko Balik Bukit segera bergerak lima menit setelahnya di lokasi pada pukul 11.55 WIB.

“Pemadaman dinyatakan selesai pada pukul 13.42 WIB. Situasi saat ini telah aman dan terkendali. Upaya pemadaman dan pendinginan telah selesai dilakukan,” jelasnya.

Ia mengungkap, petugas sempat mengalami kendala teknis di lapangan. Salah satu unit armada dari UPT Damkar Balik Bukit mengalami kebocoran sistem angin sehingga tidak dapat berfungsi optimal.

Meski begitu, bantuan cepat dari UPT Damkar Belalau dan UPT Damkar Sukau berhasil mempercepat proses penanggulangan.

Meski tidak ada korban luka maupun meninggal dunia, namum belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran sebab masih proses investigasi masih dilakukan oleh pihak berwenang.

“Untuk jumlah kerugian materil masih dalam proses pendataan,” tandasnya.

Peratin (Kepala Desa) Pekon Gunung Sugih Indra Bangsawan, menyampaikan bahwa api berkobar bermula dari bagian belakang rumah pada pukul 11.30 WIB yang saat itu dikediaman tersebut tidak ada seorangpun.

Warga membantu mengevakuasi barang-barang, tetapi di rumah itu tidak ada orang dan semua pintu dikunci sehingga pintu rumah korban di dobrak.

“Barang-barang perabotan rumah dan kendaraan disitu berhasil dievakuasi dan warga juga menghubungi pemilik rumah,” tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, sebuah rumah di Pekon Gunungsugih, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat, dilaporkan mengalami kebakaran hebat pada Kamis, 10 April 2025.

Peristiwa ini terekam dalam video amatir yang beredar luas di media sosial dan langsung menyita perhatian warganet.

Dalam video yang diunggah oleh masyarakat sekitar, tampak kobaran api melahap sebuah rumah yang disebut berada tepat di depan Sahabat Utama, salah satu toko yang cukup dikenal di kawasan tersebut.

Api terlihat cepat membesar dan menghanguskan bangunan, disertai asap hitam pekat yang membumbung tinggi ke langit. (Kamto Winendra)

Artikel ini telah dibaca 1,105 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dua Motor dan Truk asal Lampung Barat Terlibat Kecelakaan di Sukoharjo Pringsewu

18 April 2025 - 13:11 WIB

Mantan Bupati Lampung Timur Jadi Tersangka Korupsi, Tiga Orang Ikut Terseret

18 April 2025 - 02:59 WIB

Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Nelayan di Way Rarem Lampung Utara, Tersangka Peragakan 26 Adegan

17 April 2025 - 22:59 WIB

Pesilat Muda Lampung Barat Berjaya di Kejuaraan Pencak Silat Lampung Begawi Open 2025, Raih 12 Medali

17 April 2025 - 22:53 WIB

Usai Lebaran, Tiket Agrowisata Kelengkeng Sumberejo Tanggamus Turun, Kini Bisa Petik dan Bawa Pulang Buah

17 April 2025 - 22:42 WIB

Empat Lokasi Jadi Sasaran Utama Patroli Kota Presisi Samapta Polres Tulang Bawang

17 April 2025 - 22:11 WIB

Trending di Lampung