Menu

Mode Gelap
 

Kalimantan Utara · 6 Sep 2023 11:56 WIB ·

Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo Hadiri Pembukaan Mubes dan Ilau Ke V Dayak Tahol di Malinau


 Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo Hadiri Pembukaan Mubes dan Ilau Ke V Dayak Tahol di Malinau Perbesar

Prioritastv.com, Malinau, Kaltara – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, menghadiri Musyawarah Besar (Mubes) dan Ilau Ke V Dayak Tahol Tahun 2023 yang dilaksanakan di Balai Adat Desa Salap, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Selasa (5/9).

Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap 5 tahunan tersebut turut dihadiri Wakil Guberneur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. Yansen TP. Bupati Malinau Wempi W. Mawa, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kabupaten Malinau, sejumlah pejabat dan tokoh adat lintas 11 suku adat besar di Kabupaten Malinau, termasuk diantaranya Pimpinan Besar Pasukan Merah Tariu Borneo Bangkule Rajakng (TBBR) yang akrab dikenal Panglima Jilah atau Pangalangok Jilah.

Wakil Gubernur Kalimantan Utara Dr. Yansen saat membuka Mubes dan Ilau Ke V Dayak Tahol menerangkan bahwa acara kebudayaan merupakan cerminan keberagaman di Kalimantan Utara, khususnya diwilayah Kabupaten Malinau.

“Mubes menjadi ajang memperkuat kesatuan dan persatuan kita. Kita hidup dalam keberagaman dan saling memberi ruang, keberagaman menjadi kekuatan bagi pembangunan daerah kita,” ungkapnya

Selain itu, Bupati Malinau Wempi W. Mawa saat menghadiri Mubes dan Ilau Ke V Dayak Tahol juga menerangkan acara yang digelar 5 tahunan tersebut merupakan bagian dari upaya melestarikan kebudayaan dan adat istiadat.

“Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Malinau kami mengucapkan selamat atas terselenggaranya Mubes tingkat Provinsi yang diselenggarakan di Kabupaten Malinau ini. Pagelaran kesenian dan kebudayaan merupakan cerminan kemajemukan suku, budaya dan agama di Kabupaten Malinau yang saling hidup berdampingan,” terangnya

Pelaksanaan Mubes yang juga dirangkaikan dengan pesta kebudayaan Ilau Ke V Dayak Tahol dilaksanakan diantaranya memilih pemimpin dan pengurus selanjutnya. (CS)

Artikel ini telah dibaca 51 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Keluarga Diduga Pelaku Perundungan di Pringsewu Sampaikan Klarifikasi, Ini Alasan Terjadinya Peristiwa Tersebut

20 April 2025 - 01:19 WIB

Polisi Dalami Kasus Perundungan Remaja di Pringsewu yang Viral di Medsos

20 April 2025 - 00:04 WIB

Viral! Video Perundungan Remaja di Pringsewu Lampung, Korban Dipaksa Sujud dan Ditendang

19 April 2025 - 23:22 WIB

KRL Tabrak Mobil di Pelintasan Rel Kota Bogor, Grand Livina Terseret 30 Meter

19 April 2025 - 22:43 WIB

Viral! Kepala Desa di Pesisir Barat Lampung Ditandu Warga Lintasi Pegunungan dan Muara Demi Pengobatan

19 April 2025 - 22:13 WIB

Diantaranya Dua Polwan, Kapolres Tanggamus, Lampung Timur, Pesawaran, Metro, Lampung Tengah, Pesisir Barat Diserahterimakan

19 April 2025 - 19:39 WIB

Trending di Lampung