Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 3 May 2023 04:03 WIB ·

Pipa Saluran Air Bersih Warga Dua Pekon di Semaka Tanggamus Disumbat Material Tangan Jahil


 Pipa Saluran Air Bersih Warga Dua Pekon di Semaka Tanggamus Disumbat Material Tangan Jahil Perbesar

Prioritastv.com, Tanggamus – Viral, video warga mengeluarkan sejumlah material yang menutup pipa saluran air bersih yang diduga sengaja disumbatkan oleh tangan jahil berprilaku bisa disebut aneh.

Pasalnya, saat warga membuka pipa saluran air yang tersumbat itu, ditemukan sejumlah material yang terdiri dari 3 potongan kayu diameter berbeda-beda, 2 karung berbahan plastik dan sehelai kain panjang.

Amatan pada video berdurasi 48 detik tersebut, terdengar suara-suara kesal warga ketika mengetahui saluran pipa air tersebut ditutup material oleh orang yang tak bertanggungjawab.

Berdasarkan keterangan Desi, selaku warga Kecamatan Semaka, bahwa peristiwa disumbatnya saluran air bersih itu terjadi di wilayah Dusun Simpur RT 02 Pekon Srikaton, Semaka.

“Itu kejadiannya kemarin, Selasa 2 Mei 2023, warga yang merasa aneh saluran air tidak mengalir sehingga bergotong royong membuka jalur air sehingga disitulah ditemukan material kayu, karung dan kain panjang,” kata Desi kepada Media Prioritas, Rabu 3 Mei 2023.

Desi mengaku tidak mengetahui pelaku yang tega menutup pipa air bersih, namun ia bersyukur air kembali dapat mengalir seperti biasa.

“Entah siapa yang jahilnya kebangetan, maksudnya apa enggak jelas. Tapi Alhamdulillah air sekarang sudah mengalir lagi,” ungkapnya.

Atas kejadian itu, ia berharap tidak ada kejadian serupa, lantaran sangat merugikan orang banyak, sebab air dari saluran pipa yang sengaja ditutup orang tidak bertanggung jawab tersebut digunakan oleh puluhan masyarakat di dua pekon.

“Saluran pipa air bersih itu kan dipakai ratusan orang dari dua pekon, tentunya sangat merugikan. Mudah-mudahan tidak terulang,” tandasnya.

Sementara itu, menurut Kakon Srikaton Wadoyo, membenarkan bahwa ada peristiwa tersebut dan memanggil para RT agar saling menjaga supaya kejadian tidak terulang.

“Saluran pipa air tersebut merupakan air bersih utama untuk kebutuhan masyarakat 4 pekon, yakni pekon srikaton, kuncoro, way kerap dan karang agung,” kata Wardoyo, Rabu 3 Mei 2023.

Kesempatan itu, Wardoyo berharap kepada masyarakat seluruhnya untuk bersama-sama menjaga saluran air bersih tersebut. “Melalui kebersamaan dalam menjaga saluran air bersih tentunya dapat sama-sama merasakan manfaat air bersih tersebut,” tandasnya. (Edi Hidayat)

Artikel ini telah dibaca 153 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pekon Gunung Meraksa Pulau Panggung Tanggamus Bentuk Koperasi Desa Merah Putih, Wujudkan Ekonomi Mandiri Warga

24 April 2025 - 22:08 WIB

Tersangka Baru Dugaan Korupsi CT Scan, Mantan Direktur RSUD Batin Mangunang dan Rekanan Resmi Ditahan Kejari Tanggamus

24 April 2025 - 21:33 WIB

Bentuk Kopdes Merah Putih, Bupati Tanggamus Pimpin Musdesus Serentak di 299 Pekon dan 3 Kelurahan

24 April 2025 - 18:47 WIB

Pemkon Karang Brak Pematang Sawa Tanggamus Bentuk Koperasi Desa Merah Putih, Ini Susunan Pengurusnya!

24 April 2025 - 16:04 WIB

Gasak Narkoba di Kelurahan Ujung Gunung, Empat Pelaku Diringkus Polisi Salah Satunya Oknum PNS

24 April 2025 - 13:31 WIB

RSUD Batin Mangunang Gelar Donor Darah Meriahkan HUT Tanggamus ke-28

24 April 2025 - 11:56 WIB

Trending di Lampung