Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 28 Mar 2025 14:20 WIB ·

Pasca Vonis Kanker dan Amputasi, Pelajar SMAN 1 Kota Agung Tangamus Dimas Adi Prayogi Butuh Perhatian Pemerintah


 Kondisi Dimas terbaring lemah paska amputasi kaki kirinya ditemani kedua orang tuanya di kediamannya di RT 01 RW 01 Kelurahan Kuripan, Kota Agung, Tanggamus, Kamis 27 Maret 2025 | Herdi/Media Prioritastv.com. Perbesar

Kondisi Dimas terbaring lemah paska amputasi kaki kirinya ditemani kedua orang tuanya di kediamannya di RT 01 RW 01 Kelurahan Kuripan, Kota Agung, Tanggamus, Kamis 27 Maret 2025 | Herdi/Media Prioritastv.com.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Dimas Adi Prayogi, seorang pelajar SMAN 1 Kota Agung, Tanggamus, Lampung, tengah berjuang melawan kanker tulang yang mengharuskannya menjalani amputasi kaki kiri. Saat ini, ia menjalani kemoterapi setiap 21 hari selama enam bulan ke depan.

Dimas, yang divonis menderita kanker, kini menjalani perawatan di Rumah Sakit Muhammad Husen, Palembang, ia mengalami pembengkakan besar di kaki kiri.

Kondisinya menjadi sorotan karena perjuangan keluarganya yang penuh keterbatasan. Dimas berasal dari keluarga sederhana. Ayahnya, Dedi Adi Wijaya (42), bekerja sebagai buruh cuci motor (steam motor), sedangkan ibunya, Kori’ah (45), adalah ibu rumah tangga.

Ibunda Dimas, Koriah mengungkapkan bahwa kondisi anaknya mulai membaik sejak didiagnosis kanker tulang tiga bulan lalu. Namun, perjuangan mereka belum usai.

“Alhamdulillah, kondisi Dimas makin membaik. Kami berharap dia selalu diberi kesehatan,” ujar Koriah saat ditemui di kediamannya, Kamis (27/3/2025).

Ia juga menyampaikan Dimas sudah menjalani kemoterapi kedua di Rumah Sakit Abdul Muluk, Bandar Lampung.

Namun, keluarga Dimas masih membutuhkan uluran tangan dari pemerintah, terutama dalam hal biaya pengobatan dan pemulihan pasca-amputasi.

“Kami sangat berharap bantuan dari Pemerintah Kabupaten Tanggamus untuk meringankan beban kami,” harap Koriah.

Dimas kini membutuhkan dukungan, baik moral maupun materi, agar bisa kembali menjalani kehidupan dan pendidikannya dengan lebih baik.

Bantuan dapat disalurkan langsung ke kediaman Dimas di RT 01 RW 01 belakang kantor BRI Lampu Merah Kota Agung atau dapat melalui rekening Bank BRI 5774-01-058413-53-6 atasnama Dedi Adi Wijaya dengan konfirmasi 081973546164 atasnama orang tua Dimas.

Pemerintah diharapkan dapat memberikan perhatian khusus terhadap kondisi Dimas serta membantu proses pemulihannya. (Herdi)

Artikel ini telah dibaca 490 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bawa Motor, Gadis Mungil Buruh PT GGP Humas Jaya Lampung Tengah Dilaporkan Hilang, Ini Ciri-Cirinya !

28 April 2025 - 12:50 WIB

Hujan Deras, Tiga Titik Longsor di Kelumbayan Tanggamus, Akses Jalan Terputus

28 April 2025 - 10:42 WIB

Gempa Bermagnitudo 2,8 Guncang Tanggamus Lampung Dini Hari Tadi

28 April 2025 - 10:20 WIB

Perdana, Gubernur Lampung RMD Kunjungi Tanggamus, Teken MoU dan Groundbreaking Jalan Provinsi

28 April 2025 - 09:29 WIB

Inisiatif Cegah Genangan, Warga Gading Junti Asri Ketapang Bandung Gotong Royong Bangun Selokan Baru

27 April 2025 - 22:22 WIB

Polsek Penawartama Ungkap Kasus Curat Uang Tunai 17 Juta, Berikut Modus Operandinya

27 April 2025 - 21:17 WIB

Trending di Kriminal