Menu

Mode Gelap
 

Lampung · 16 Nov 2024 21:17 WIB ·

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan Wilayah Barat Tanggamus


 Foto bersama Cabup H. Moh. Saleh Asnawi dan tim pemenangan di Lapangan Srikuncoro, Semaka, Sabtu 16 November 2024 | Edi Hidayat/Media Prioritastv.com. Perbesar

Foto bersama Cabup H. Moh. Saleh Asnawi dan tim pemenangan di Lapangan Srikuncoro, Semaka, Sabtu 16 November 2024 | Edi Hidayat/Media Prioritastv.com.

Prioritastv.com, Tanggamus, Lampung – Calon Bupati Tanggamus nomor urut 02, H. Moh. Saleh Asnawi, secara resmi mengukuhkan Tim Pemenangan “Jalan Lurus Perubahan” yang terdiri dari 2.800 anggota di tiga kecamatan, yakni Kecamatan Semaka, Pematangsawa, dan Bandar Negeri Semuong.

Pengukuhan yang berlangsung di Lapangan Srikuncoro, Kecamatan Semaka, ini dihadiri oleh ribuan pendukung, menciptakan atmosfer antusiasme yang luar biasa, Sabtu 16 November 2024.

Hadir dalam acara tersebut sejumlah tokoh penting, termasuk Anggota DPRD Tanggamus dari partai koalisi, yaitu Buyung Alamsyah (PKB), Bunyamin (PAN), dan Suratman (NasDem). Selain itu, turut hadir pula tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, dan pengurus PAC Partai Koalisi.

Dukungan Kuat dari Ribuan Warga
Anggota DPRD dari Dapil II, Suratman, menjelaskan bahwa jumlah tim yang dikukuhkan di tiga kecamatan tersebut adalah 2.800 orang, dengan perincian 1.520 anggota di Kecamatan Semaka, 700 anggota di Bandar Negeri Semuong, dan 580 anggota di Pematangsawa.

Menurut Suratman, tingginya jumlah peserta yang hadir merupakan bukti bahwa masyarakat di tiga kecamatan ini sangat mendukung dan menginginkan perubahan yang diusung oleh pasangan H. Moh. Saleh Asnawi dan Agus Suranto.

“Peserta yang hadir membludak, menunjukkan bahwa masyarakat sangat antusias dan memiliki keinginan besar untuk mendukung perubahan. Mereka menaruh harapan besar pada Pak Haji Saleh Asnawi dan Mas Agus Suranto sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus,” ujar Suratman.

Dalam pidatonya, H. Moh. Saleh Asnawi menyampaikan apresiasi kepada Tim Pemenangan yang telah dibentuk dan dikukuhkan. Ia menegaskan bahwa para koordinator TPS, Pekon, dan Kecamatan akan menjadi garda terdepan dalam perjuangan menuju perubahan di Kabupaten Tanggamus.

“Tim Pemenangan ini adalah pribadi-pribadi pilihan yang memiliki tekad, komitmen, dan integritas untuk mengawal visi dan misi besar kita. Peran saudara-saudara sangat strategis. Anda semua bukan sekadar koordinator, tetapi menjadi jembatan antara masyarakat dan cita-cita perubahan yang kita perjuangkan bersama,” kata Saleh Asnawi.

Saleh menekankan bahwa Tim Pemenangan “Jalan Lurus Perubahan” bertanggung jawab dalam menyampaikan informasi dan merangkul aspirasi masyarakat. Ia mengungkapkan keyakinannya bahwa tim ini akan menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab dan tidak hanya berorientasi pada kepentingan pribadi atau kelompok, melainkan demi kesejahteraan dan kemajuan seluruh masyarakat Kabupaten Tanggamus.

“Komitmen ini adalah langkah menuju kesejahteraan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat. Mari kita jalankan perjuangan ini dengan integritas, penuh semangat, dan selalu mengutamakan kepentingan rakyat di atas segalanya,” ungkapnya.

Mengakhiri sambutannya, Saleh Asnawi berharap agar setiap langkah perjuangan mereka diberkahi dan diberikan kemudahan oleh Allah SWT. Ia menegaskan komitmennya untuk membawa perubahan positif di Kabupaten Tanggamus melalui semangat kebersamaan dan kerja keras.

“Semoga Allah memberikan keberkahan dan kemudahan dalam setiap langkah kita untuk membawa perubahan yang nyata bagi masyarakat Tanggamus,” tutup Saleh Asnawi penuh semangat. (Edi Hidayat)

Artikel ini telah dibaca 65 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gadis Remaja Asal Gunung Alip, Tanggamus Meninggalkan Rumah Selama Sembilan Hari, Keluarga Mohon Bantuan

30 November 2024 - 11:55 WIB

Pemkab Purwakarta Ajak Masyarakat Aktif Awasi Peredaran Rokok Ilegal

30 November 2024 - 09:47 WIB

Kapolres Tulang Bawang Bagikan Bingkisan Untuk Personel Pengamanan di PPK

30 November 2024 - 05:08 WIB

H. Saleh Asnawi Siap Lakukan Reformasi Birokrasi, Pembangunan Infrastruktur dan Pelestarian Budaya dalam 100 Hari Kerja

29 November 2024 - 23:21 WIB

Polda Lampung Beri Layanan Kesehatan Anggota Pengamanan dan Petugas Pemilu Agar Tetap Prima

29 November 2024 - 13:38 WIB

Terios Versus Honda Revo di Pagelaran Pringsewu Lampung, Pelajar Tanggamus Meninggal di TKP

29 November 2024 - 12:19 WIB

Trending di Kecelakaan Lalu Lintas